Disperindag Inhil Panggil Semua Agen Elpiji

Disperindag Inhil Panggil Semua Agen Elpiji
Ilustrasi

INDRAGIRI HILIR - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Inhil, Riau memanggil seluruh agen serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk membahas permasalahan Elpiji 3 Kg yang akhir-akhir ini sulit didapat dan mahal di tingkat pengecer.

Dipimpin Asisten III Setdakab Inhil, Rudiansyah dan Kepala Disperindag Inhil, Eddiwan Shasby, pembahasan dilakukan di aula kantor Disperindag Inhil, Selasa (2/5/2017).

Seperti yang dijelaskan Eddiwan, permasalahan yang terjadi saat ini adalah seringnya terjadi kelangkaan, Harga Jual Tertinggi (HET) di tingkat pengecer yang tinggi, tidak tepat sasaran pengguna gas 3 Kg dan luas wilayah serta sulitnya transportasi.

"Untuk itu, dalam forum ini, kita ingin memecahkan permasalahan tersebut, sehingga hal-hal itu tidak terjadi lagi," ujar Eddiwan dikutip harianriau.co dari goriau.

Kelangkaan gas 3 Kg, dijelaskan Eddiwan tidak tepat sasaran penggunaannya di lapangan, untuk itu ia berharap, bagi kalangan mampu dan ASN agar menggunakan Elpiji 5,5 yang saat ini sudah beredar di Inhil.

Ia pun juga meminta kepada pertamina untuk menambah kuota elpiji 3 Kg tersebut, karena setiap bulannya, realisasi elpiji 3 Kg lebih dari 3.000 tabung.

Halaman :

Berita Lainnya

Index