Hari Sumpah Pemuda Jadi Trending Topic di Twitter

Hari Sumpah Pemuda Jadi Trending Topic di Twitter
DP BBM hari sumpah pemuda

HARIANRIAU.CO - Tanggal 28 Oktober menjadi hari bersejarah karena pada tanggal tersebut menjadi hari bagi para pemuda pemudi di Indonesia. Sumpah pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Mengingat kembali sejarah terbentuknya hari sumpah pemuda dikarenakan adanya keputusan kongres pemuda kedua yang diselenggarakan dua hari yaitu pada 27-28 Oktober 1928 di Batavia.

Keputusan ini menegaskan cita-cita akan ‘tanah air Indonesia’ , ‘bangsa Indonesia’ dan ‘Bahasa Indonesia’.

Keputusan tersebut tertuang kedalam sebuah Isi Sumpah Pemuda yang ditulis sendiri oleh Moehammad Yamin.

Awalnya, sumpah pemuda dibacakan oleh Soegondo lalu dijelaskan secara detail oleh Moehammad Yamin. Berikut isi teks Sumpah Pemuda.

Kami putra dan putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu tanah Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu berbangsa Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.

Hari sumpah pemuda yang jatuh pada hari ini telah menjadi trending topik di media sosial Twitter.

Para warganet mengucapkan hari sumpah pemuda sebagai bentuk cinta akan tanah air Indonesia ini.

“Selamat Hari Sumpah Pemuda! Bersatu kita teguh! Bercerai kita runtuh! Indonesia,” ucap Cinta Laura Kiehl dilansir pojoksatu.id.

“Selamat Hari Sumpah Pemuda. Ayo pemuda Indonesia tunjukkan bahwa kita #beranibersatu mempertahankan kedaulatan bangsa Indonesia,” ucap Kementrian Keuangan.

“Assalammualaikum, selamat pagi airmen. Selamat Hari Sumpah Pemuda. Semoga nilai2 persatuan & kesatuan senantiasa menjadi jati diri kita,” ucap TNI Angkatan Udara.

“Kita tak sama, kita kerjasama- Pk Jokowi. Selamat Hari Sumpah Pemuda! Sebarkan semangat positif dan berkarya untuk Indonesia #SumpahPemuda,” ucap MiftAlfiana.

“Selamat Hari Sumpah Pemuda, jadilah pemuda yang cerdas untuk Indonesia,” ucap Musanif G Bastian.

Halaman :

Berita Lainnya

Index