Tingkatkan Tali Silraturahmi, Dosker UIR Kunjungi Polres Siak Sembari Olah Raga Bersama

Tingkatkan Tali Silraturahmi, Dosker UIR Kunjungi Polres Siak Sembari Olah Raga Bersama
Suasana keakraban Polres Siak & DOSKER UIR

SIAK- Polres Siak kembali mendapatkan kunjungan dari Dosen Kariyawan (DOSKER) UIR serta Tim Sepak Bola DOSKER UIR. Kunjungan tersebut langsung di Nahkodai DR Syahrul Akmal Latief, dalam rangka meningkatkan hubungan silrahturahim antara Universitas Islam Riau (UIR) dan Polres Siak, Rabu 06 Desember 2017.

DR Syahrul Akmal Latief mengukapkan saat di lapangan Stadion Sepak Bola Kampung Rempak," Dalam kunjungan kita ini utamanya meningkatkan tali silrahturahmi, Antara Universitas UIR dan Polres Siak yang selama ini telah terjalin.

"Selain membangun terus tali silrahturahmi, saya atas nama DOSKER UIR, sangat apresiasi sekali atas sambutan hangat yang di berikan dari Polres Siak beserta jajaran terhadap kami," katanya.

"Salah satu jamuan dari tuan rumah, selain berdiskusi di Mapolres Siak, kita juga di jamu dengan kegiatan olah raga bersama. ini tentunya menandakan bahwa DOSKER UIR bersama Polres Siak suksesnya dalam membangun ajang silrahturahmi serta komunikasi bersama kami dari Dosker UIR," sebutnya.

Menyoroti kinerja Polres Siak dan jajaran beberapa bulan terakhir ini, berbagai kasus mampu diungkap, dimulai dari kasus curanmor, Pengukapan barang seludupan, serta tingginya angka pengguna narkoba yang berhasil  tertangkap. 

Pembuktian tersebut hingga menjadi trading topik di setiap pemberitaan media massa, baik itu Media Nasional maupun lokal. kita dari Dosker sangat Apresiasi atas bukti kinerja Polres Siak dan jajaran.

Harapan kita kepada Polres Siak, terus meningkatkan Kamtibmas di wilayah hukumnya, namun demikian peran Pemkab Siak serta masyarakat terus di tingkatkan, guna membangun sinergiritas lebih baik lagi.

"Untuk narkoba khususnya, baik itu pihak Kepolisian, Pemerintah, BNK, serta peran masyarakat juga herus saling membantu, agar kita mampu memberungus habis Narkoba ini, kita tahu narkoba sangat berbahaya sekali dan mengancam setiap saat generasi bangsa," papar DR Syahrul Akmal Latief.

Waka Polres Siak Kompol Yudhi Palmi Dj Sik mengatakan, kehadiran DOSKER UIR serta tim sepak bolanya ke Mapolres Siak, merupakan salah satu bentuk  contoh kinerja Polres Siak dalam membangun hubungan baik kepada Universitas, salah satunya UIR.

"Alhamdulillah hari ini, kita kembali dikunjungi oleh salah satu Universitas yang ada di Riau, yaitu UIR, kegiatan dalam rangka meningkatkan tali silrahturahmi,"ujarnya.

"Kedepannya, kegiatan seperti ini akan terus kita tingkatkan. Kami dari Polres Siak serta jajaran mengucapkan terimakasih atas kunjungan DOSKER UIR serta tim sepak bolanya ke Polres Siak," jelas Waka Polres Siak.

Setelah DOSKER UIR usai melakukan kegiatan kunjungan di Mapolres Siak, kegiatan dilanjutkan dengan pertandingan sepak bola persahabatan, Polres Siak VS Tim DOSKER UIR di mulai pada pukul 16.00 WIB. 

Pertandingan sepak bola persahabatan  tersebut, di ikuti langsung Waka Polres Siak Kompol Yudhi Palmi Dj Sik yang di dampingi Kasat Narkoba Polres Siak AKP Herman Pelani SH, Kasat Shabara AKP Indra, serta Personel Polres. 

Halaman :

Berita Lainnya

Index