Sakit Perut, Perbanyak Minum Air Putih Untuk Penyembuhan

Sakit Perut, Perbanyak Minum Air Putih Untuk Penyembuhan

HARIANRIAU.CO - Tahukah anda jika kasus diare yang muncul di seluruh dunia bisa mencapai 2 juta setiap tahunnya? Jumlah ini tentu sangat banyak, bukan? Kebanyakan korban dari diare adalah anak-anak yang memang cenderung kerap kurang baik dalam menjaga kebersihannya atau mengkonsumsi makanan yang tidak sehat, khususnya jajanan di pinggir jalan.

Jika seseorang terkena diare, maka hal pertama yang harus dilakukan untuk mengatasinya adalah dengan memperbanyak minum.

Hal ini disebabkan oleh kondisi usus yang sedang tidak berfungsi dengan baik sehingga cairan dari minuman dan makanan yang kita konsumsi tidak bisa benar-benar diserap dengan sempurna.

Ditambah dengan kecenderungan untuk mudah kehilangan cairan tubuh melalui buang air, maka kita tentu akan beresiko terkena dehidrasi jika tidak memperbanyak asupan air minum.

Jika kita membiarkan tubuh penderita diare sampai dehidrasi karena jarang minum, maka hal ini akan berimbas pada semakin menurunnya tekanan darah dalam tubuh dan akhirnya membuat pasokan oksigen ke berbagai organ vital akan terus menurun.

Kondisi ini tentu akan berimbas pada terganggunya keseimbangan elektrolit tubuh, tubuh yang kejang-kejang, kehilangan kesadaran, gagal ginjal, hingga memicu kematian.

Karena alasan inilah ada baiknya penderita diare semakin memperbanyak asupan air minumnya.

Jika perlu, mereka juga bisa mengkonsumsi air yang dicampur dengan garam dan gula yang bisa membantu meredakan diare dengan berlebihan mengingat minuman ini akan lebih mudah untuk diserap oleh usus sehingga bisa membuat tubuh lebih cepat menggantikan cairan dan elektrolit yang hilang.

Melihat betapa pentingnya dampak dari minum air putih saat diare, ada baiknya memang kita melakukannya meskipun kondisi tubuh yang sedang tidak karuan membuat kita malas untuk melakukannya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index