Goro Tri Wulan, Disparbud Rohul Membersihkan Objek Wisata Air Panas Suaman

Goro Tri Wulan, Disparbud Rohul Membersihkan Objek Wisata Air Panas Suaman
Wisata Air Panas Suaman (Int)

HARIANRIAU.CO - Kepala Dinas Pariwisata dan kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) bersama seluruh stafnya, Kamis (8/2/2018) sejak pagi hingga sore, gotong royong (Goro) bersihkan dan benahi kawasan objek Wisata Air Panas Suaman Pawan Desa Rambah Tengah Hulu (Rohul), Kecamatan Rambah.

Di bawah komando langsung Kadisparbud Rohul Drs Yusmar M.Si serta Sekretaris Firdaus, para pejabat lainnya dari Kabid Objek Safrizal, Kasi seni Arfin Nst.S.Ag, Kasubag Perencanaan Evaluasi dan Pelaporan Elfia Susanti S.Ag, Kasi Sarana Prasarana Erma tulis serta staf lainnya, ikut turun langsung membersihkan kawasan objek wisata.

“Ini kegiatan rutin Disparbud Rohul, dan sudah diagendakan pelaksanaan goro bersama di objek wisata yang ada di Rohul secara begilir 3 bulan sekali. Dalam kegitan kita ini, bagaimana agar keberadaan objek wisata di Rohul bisa tetap bersih, asri dan terjaga dengan baik sehingga akan membuat kenyamanan bagi pengunjung,” terang Kadisparbud Rohul, Drs Yurmas M.Si, disela-sela goro.

Sasaran goro di objek wisata Air Panas Suaman Pawan kata Yusmar, membersihkan endapan lumpur dan bekas belerang yang menumpuk di lokasi lokasi penampungan air panas. Termasuk menguras air yang sudah kotor, lalu menyikatnya dan menyemprotkan air melalui alat doorsmear yang disiapkan.

“Bak penampungan air panas, kita kuras, dan airnya kita ganti sehingga bersih kembali. Kemudian, pagar batas di air panas kita ganti kayunya lalu dicat sehingga nampak lebih meriah lagi. Juga mushala, WC, kamar ganti, dan bangunan yang ada di sana seluruhnya kita bersihkan. Semua bekerja, dan terlibat membersihkannya,” kata Yusmar.

Yusmar mengaku, dirinya bersama seluruh pegawai dan staf di Disparbud Rohul, siap memajukan pariwisata di Rohul ini. Bagaimana kedepannya, agar seluruh objek wisata yang ada di Rohul bisa ditata dan terawat.

“Dengan begitu, para pelancong atau pengunjung yang datang akan merasa betah menikmati wisata. Tentunya, ini merupakan komitmen kita bersama yang dimulai dari Disparbud Rohul untuk melakukan pembenahan seluruh objek wisata di daerah kita ini. Tanpa perhatian kita, maka objek wisata akan kotor dan tidak terurus sehingga program goro setiap 3 bulan sekali sudah jadi komitmen Disparbud Rohul bersama,” kata Yusmar. (MC)

Halaman :

Berita Lainnya

Index