Video Kuda Ngamuk di Alun-alun Purbalingga, Kusirnya Digigit

HARIANRIAU.CO - Video detik-detik seekor kuda delman mengamuk, heboh di media sosial. Dari informasi video yang direkam oleh warga itu, peristiwa tersebut terjadi di area Alun-alun Purbalingga, Jawa Tengah, Rabu (21/2).

Lokasi insiden itu tak jauh dari SMPN 1 Purbalingga.

Dalam video berdurasi 1 menit 45 detik itu, sebelum ngamuk, kuda tersebut terlihat sudah mulai tak bersahabat. Si kusir sampai harus turun dari delmannya untuk menenangkan si kuda dan mengarahkannya ke pinggir jalan.

Penumpang delman yang terdiri dari anak-anak itu pun berteriak histeris melihat aksi si kuda yang mulai bertingkah liar. Karena khawatir terjadi sesuatu yang tak diinginkan, para orang tua pun menurunkan anak-anaknya dari dalam delman tersebut.

Tak lama, setelah para penumpang turun, si kuda tiba-tiba menggigit bahu sebelah kanan kusirnya. Saking kuatnya gigitan, si kusir sampai terjatuh menahan gigitan sang kuda yang terus berontak.

Beberapa warga yang melihat peristiwa tersebut langsung menghampiri untuk memberikan pertolongan. Sebagian memegang delman, sebagian lagi berusaha membantu sang kusir agar terlepas dari gigitan kudanya.

Beberapa petugas kepolisian pun ikut membantu agar si kuda melepaskan gigitannya. Dari informasi yang diperoleh, si kusir berhasil diselamatkan meski dengan luka bekas gigitan.

Komentar dan tanggapan dari warganet pun bermunculan setelah melihat video tersebut. Netizen menduga si kuda kelelahan dan lapar sehingga berubah menjadi beringas.

“Mungkin manusianya salah sehingga kudanya mengamuk. Sama seperti manusia ketika di ganggu pasti kita marahh,” kata akun Roy Panggabean.

“Lapar itu kudanya. haus lah .capek lah. Sejinak-jinaknya hewan punya naluri liarnya,” tulis akun Indra.

Berikut videonya :

Berita Lainnya

View All