Januari Hingga Juli, 726 Warga Pekanbaru Terserang DBD

Januari Hingga Juli, 726 Warga Pekanbaru Terserang DBD
Ilustrasi

HARIANRIAU.CO, PEKANBARU - Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru mencatat sebanyak 726 warga setempat terjangkit Demam Berdarah Dengue (DBD) sejak Januari-Juli 2016.

"Lonjakannya seratus persen dibandingkan tahun 2016 lalu dalam kurun waktu yang sama," kata Kepala Bidang Pengendalian Kesehatan Dinas Kesehatan Pekanbaru Gustiyanti di Pekanbaru, Selasa.

Gustiyanti menjelaskan lonjakan kasus DBD di Pekanbaru tahun ini sangat tinggi mencapai dua kali lipat dibandingkan tahun lalu.

"Tahun lalu penderita DBD hanya sekitar 510 orang, sementara angka sekarang baru pertengahan tahun sudah melebihi," katanya menerangkan.

Peningkatan kasus ini menurut analisa dia dikarenakan beberapa faktor, khususnya cuaca.

 

 

Sumber : faktariau

Halaman :

Berita Lainnya

Index