Calon Kader PKB Inhu Ikuti PKP dari DPP

Calon Kader PKB Inhu Ikuti PKP dari DPP

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HULU - Untuk memberikan landasan Idiologi DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Indragiri Hulu menggelar pendidikan pertama pada calon kader PKB sebanyak 80 orang selama 6 jam dari Dapil satu yang terdiri dari Kecamatan Kuala Cenaku, Kecamatan Rengat dan Kecamatan Rengat Barat.

Tujun pendidikan pertama pada calon kader PKB adalah tidak semata kumpul-kumpul melainkan guna keseriusan para calon kader sebulum menjadi pengurus Partai DPC PKB.

Selain itu dari pendidikan bagi calon kader merupakan untuk mendapatkan sartifikat Pendidikan Kader Pertama (PKP) yang akan di keluarkan lngsung Oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB.

Kemudian dari kegiatan PKP tersebut juga sarat untuk mendapatkan srtifikat PKP dari DPP serta mendjadi pengurus partai PKB dan caleng di daerah masing-masing.

Menurut Ketua Dewan Instruktur Nasional DPP PKB Eman Hermawan mengatakan apabila calon pengurus PKB tidak memiliki sartifikat Pendidikan Kader Pertama maka tidak bisa menjadi pengurus.

"Disini selain memberikan landasan idiologi pada kader PKB kita juga menyeleksi hasil berita acara dari kegiatan pada hari ini atau berita acara untuk mengluarkan sartifikat PKP dan untuk sementara ini para calon juga yang hadir pada saat ini datanya akan di masukan ke DPP PKB guna memasukan mereka dalam pembuatan kartu anggota," jelasnya.

Dalam sambutan Ketua DPC Inhu Heri Sukandi mengatakan bahwa dirinya sangat mendukung atas pelaksanaan PKP tersebut.

"Saya sangat mendukung kegiatan tersebut karena dapat menambah wawasan tentang setruktur tentang PKB dan saya sangat berterimakasih kepada DPP PKB yang sudah datang menjadi narasumber kegiatan ini," ungkapnya.

Pada kegiatan tersebut turut hadir Kader Pertama DPP PKB Eman Hermawan, DPW PKB Raja Verza Vahlevi, DPC PKB Kabupaten Inhu, Heri Sukadi beserta pengurus dan 80 orang para calon kader PKB, Minggu (9/10/2016) di gedung pertemuan Wisma Heppy.

 

 

 

Putut Wijanarko

Halaman :

Berita Lainnya

Index