Desa Kuala Gaung 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Jembatan Beton

Desa Kuala Gaung 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Jembatan Beton

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Secara bertahap, Desa Kuala Gaung Kec Secara Bertahap, Desa Kuala Gaung 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Jembatan Beton amatan Gaung Anak Serka secara bertahap terus membangunan jembatan-jembatan yang menjadi penghubung antar dusun maupun akses antar desa.

Jembatan-jembatan yang dulunya terbuat dari kayu, sekarang sudah banyak yang berubah jadi jembatan beton yang kokoh dan megah.

"Jika ada dananya ya tidak usah nanggung-nanggung, target kita semua jembatan kita bangun beton," ungkap Kepala Desa Kuala Gaung, H. Syarif, SE, M.Si.

Dikatakan Syarif, untuk APBDes tahun 2016, Desa Kuala Gaung menganggarkan membangun tiga buah jembatan, yaitu di dusun Penagih dua jembatan dan di Dusun Milon satu jembatan.

"Tidak bisa sekaligus, tahun ini kita anggarakan tiga jembatan, tahun depan kita anggarakan lagi terus menerus sampai tuntas soal jembatan ini," kata Syarif.

Dilanjutkan Syarif, beberapa tahun kedepan pihaknya masih fokus membangun infrastruktur desa, tidak hanya jembatan, infrastruktur jalan juga masih menjadi prioritas Desa yang terletak di muara sungai Gaung ini.

"Mudahan-mudahan anggaran untuk eeda semakin besar, jadi lebih cepat lagi kita menuntaskan persoalan infrastruktur ini," ungkap Syarif.

Halaman :

Berita Lainnya

Index