Dihantam Puting Beliung, Dua Sekolah di Meranti Rusak Parah

Dihantam Puting Beliung, Dua Sekolah di Meranti Rusak Parah

HARIANRIAU.CO, MERANTI - Angin Puting Beliung yang melanda Desa Segomeng Kecamatan Rangsang Barat, Kepulauan Meranti, Minggu (18/12/2016) dinihari menghantam dua unit bangunan sekolah.

Akibat bencana angin puting beliung ini, dua bangunan sekolah, yakni SDN 06 dan MTS Islamiyah yang berada di Jalan Kyai Kabiruddin mengalami kerusakan yang menyebabkan atap dan plafon beterbangan. 

Dari pantaua, terlihat 2 ruang kelas di SDN 06 dan 3 ruang kelas di MTS Islamiyah mengalami kerusakan parah.

"Kerugian ditaksir sekitar lebih kurang Rp 35 juta. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini dan peristiwa ini hanya berlangsung lebih kurang 15 menit," kata Kepala sekolah MTS Islamiyah, Benyamin, Spdi.

Sementara itu, Badan penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti yang turun kelokasi kejadian telah melakukan koordinasi dengan Kepala desa dan warga setempat.

"Akan kita koordinasikan tindakan selanjutnya dengan instansi terkait mengenai kejadian ini. Semoga sekolah yang rusak akan cepat diperbaiki sehingga diharapkan tidak menganggu proses belajar mengajar," kata Plt Kalaksa BPBD Kepulauan Meranti, Edy Afrizal, Se, MH. (halloriau)

Halaman :

#Bencana Alam

Index

Berita Lainnya

Index