Kadis BMSDA Inhil Ajak Masyarakat Jaga Fasilitas Jalan Umum

Kadis BMSDA Inhil Ajak Masyarakat Jaga Fasilitas Jalan Umum
Plt Kadis BMSDA Inhil, Illiyanto

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Plt Kadis BMSDA Inhil Illiyanto mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas jalan yang sudah dibangun pemerintah.

Instansi yang berada dibawah pimpinannya menurut Illiyanto hanya bertugas mempersiapkan dan membangun prasarananya, namun untuk mengatur penggunaannya berada pada instansi terkait lainnya.

“Tapi saya punya pemikiran jika hanya satu instansi yang bertugas untuk mengatur pengunaan dan mengendalikan fasilitas umum yang sudah dibangun itu tentunya berat. Jadi perlu keterlibatakan semua pihak termasuk masyarakat," kata Illiyanto seperti dilansir detikriau.org, Kamis, 5 Januari 2017.

Agar mampu bertahan sesuai umur pakai yang ditargetkan, bukanlah berarti fasilitas jalan itu tidak boleh dilalui, tetapi tentu ada syarat dan ketentuan yang harus dipatuhi. Seperti misalnya mengenai batasan beban maksimal.

Tidak hanya masyarakat umum, Illiyanto juga mengajak kepada pihak pengusaha yang mempergunakan fasilitas umum untuk ikut bersama-sama menjaga dan merawat jika mempergunakan fasilitas jalan umum.

Sebatas pengetahuannya ditambahkan Illiyanto, perusahaan-perusahaan skala tertentu biasanya diharuskan mempergunakan jalan khusus untuk menjalankan aktifitasnya, bukan jalan umum.

Namun jika juga harus mempergunakan tentunya harus memintakan izin yang nantinya akan mensyaratkan beberapa ketentuan-ketentuan yang tujuannya agar usia pakai fasilitas umum dapat bertahan lebih lama.

“Ini pastinya perlu kesadaran dan kepatuhan dari semua pihak. Jika tidak boleh dilalui. Itu perumpamaannya sama saja kita belum merdeka,” ujarnya sembari bercanda

“Seperti jalan menuju bendara. Setahu saya juga dimanfaatkan oleh perusahaan. Tentunya diperlukan aturan yang tegas untuk dipatuhi agar jalan itu tidak cepat rusak dan merugikan masyarakat.” tukasnya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index