Dibuka Bupati Kuansing, Camat Sampaikan Usulan Pembangunan Tribune Finish Pacu Jalur Rayon I

Jumat, 07 Juli 2017 | 23:03:11 WIB
Bupati Kuansing Drs H Mursini MSi Didampingi Plt Sekda H Muharlius SE MSi Pukul Gong Tanda Dibukanya Pacu Jalur Tradisional Tingkat Rayon I di Tepian

 

KUANSING - Bupati Kuantan Singingi Drs H Mursini MSi didampingi Plt Sekda H Muharlius SE MM membuka langsung secara resmi Pacu Jalur Tradisional Tingkat Rayon I Kuansing di Tepian Nyiur Melambai Kecamatan Cerenti, Kamis (6/7/2017).

Hal itu ditandai dipukulnya gong oleh Bupati Kuansing Drs H Mursini MSi yang disaksikan oleh seluruh rombongan dan undangan lainnya yang turut hadir di acara pembukaan Pacu Jalur Tradisional Tingkat I Kuansing tersebut.

Dalam arahannya Bupati Kuansing H Mursini menyampaikan, bahwa filosofi Pacu Jalur ini adalah untuk mencari Musyawarah, Mufakat dan Gotong Royong yang harus kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Bupati.

Bupati juga menyampaikan bahwa Pacu Jalur Tradisional Tingkat Rayon Kuansing tahun 2017 ini dibagi dalam 4 (IV) rayon. Rayon I terdiri dari Kecamatan Cerenti, Inuman, dan Kuantan Hilir Seberang (KHS). Adapun keempat rayon tersebut, yakni : Rayon II terdiri dari Kecamatan Gunung Toar, Kuantan Mudik, Pucuk Rantau, dan Hulu Kuantan. Rayon III terdiri dari Kecamatan Kuantan Hilir, Pangean, Logas Tanah Darat (LTD), dan Benai. Rayon IV terdiri dari Kecamatan Kuantan Tengah, Singingi, Singingi Hilir, dan Sentajo Raya.

Pemkab Kuansing mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kecamatan Cerenti yang disampaikan Bupati H Mursini dalam arahannya, dimana telah bersusah payah mensukseskan terlaksananya Event Pacu Jalur Tradisional Tingkat Rayon I Kuansing di Tepian Nyiur Melambai Cerenti ini," ujar Bupati.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Limyanto dalam sambutannya menyampaikan bahwa terselenggaranya acara ini berkat kerjasama seluruh elemen masyarakat dan Pemkab Kuansing. "Alhamdulillah, dengan bantuan yang diberikan terhadap pelaksanaan kegiatan ini sehingga telah dapat terlaksananya seperti sekarang ini," ujarnya.

"Alhamdulillah bantuan dari Pemkab Kuansing sebesar Rp 69 juta," tambahnya. Demikian juga bantuan dari Bupati Pelalawan sebesar Rp 5 juta dan bantuan dana dari para donatur lainnya.

Dalam sambutannya Camat Cerenti Arta Melia SSTP MSi menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Cerenti agar dapat menjaga keamanan dan ketertiban selama penyelengaraaan pacu berlangsung. "Mari sama-sama kita sukseskan pacu jalur dan jaga lah semangat sportifitas yang tinggi," harapnya.

Dalam kesepatan ini, Camat Cerenti juga menyampaikan aspirasi masyarakat berupa usulan pembangunan untuk tribune finish pacu jalur kepada Pemkab Kuansing. "Kami berharap kepada Pemkab Kuansing untuk dapat menganggarkan untuk pembangunan tribune hakim atau finish di arena Pacu Jalur Tradisional Tepian Nyiur Melambai Kecamatan Cerenti ini," harapnya.

Terkait dengan permintaan pembangunan tribune hakim atau finish pacu jalur di Tepian Nyiur Melambai yang disampaikan Camat Cerenti tersebut. Bupati H Mursini minta kepada Pemerintah Kecamatan dan Tokoh Masyarakat Cerenti untuk menentukan posisi yang paling cocok dimana lokasi akan dibangun tribune finish tersebut.

"Lokasi ini harus didudukkan bersama-sama, setelah lokasi ada dan cocok maka dihibahkan kepada Pemkab Kuansing dan nanti akan dianggarkan pada tahun 2018 mendatang," terang Bupati menandaskan.***

 

Jan Muriono / Antoni

Terkini