Siak Taklukkan Meranti 3-1

Ahad, 29 Oktober 2017 | 22:46:17 WIB

KAMPAR - Kabupaten Siak berhasil mengumpulkan 3 poin penuh pasca unggul 3-1 dari Kesebelasan Kota Sagu Meranti, di Putaran Pertama grup B, Minggu (29/10) sore. Meski sempat tertinggal lewat gol cepat, Kapten Meranti Adji Mas dimenit ke 4, namun anak asuh Sunardi SIP berhasil bangkit dengan mencetak 3 gol dibabak pertama, 2 gol dicetak Sajanolo (10) dimenit 15 dan 28, satu gol lagi disumbangkan pemain nomor punggul 9 khairul Fikri dimenit 33.

Keunggulan Siak bertahan hingga turun minum. Memasuki babak ke dua, tim Sagu Meranti yang tampil dengan Jersey berwarna merah kombinasi kuning mencoba mengejar ketinggalan, namun bekat ketangguhan pemain belakang Siak dibabak ke dua berhasil mematahkan serangan anak asuh Syafroli tersebut hingga Wasit Devi Afriadi meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Menager Siak, Samsurijal SE, MSi ditemui usai pertandingan mengaku para pemain Siak bermain sesuai arahan pelatih.

“Alhamdulillah anak-anak main sesuai intruksi, meski sempat kewalahan dan kebobolan dimenit pertama, dimenit-menit selanjutnya anak-anak berhasil fokus,” ujar Samsurijal.

Ia mengakui bahwa untuk mendapat medali harus bisa mencari poin penuh menghadapi Meranti.

“Kita tahu bahwa kita berada se grup dengan tim-tim tangguh, seperti Inhil juara di Porprov VIII, Pekanbaru juga tim kuat, jadi dari awal kita pesan ke anak-anak untuk memenangkan pertandingan lawan meranti,” akuinya.

Sementara itu, Pelatih Siak Sunardi mengaku puas dengan penamoilan anak asuhnya.

“Kita sangat puas dengan permainan anak-anak sore ini kemenangan ini kita peruntukkan untuk hari jadi Kabupaten Siak,” ujarnya singkat.

 

 

Sumber: detakkampar

Terkini