Aksi Nyeleneh Dua Pelajar Keramas di Atas Motor Saat Hujan

Ahad, 02 Desember 2018 | 15:36:48 WIB
Twitter @AboutTNG

 

HARIANRIAU.CO - Musim hujan telah tiba. Bagi pengguna kendaraan bermotor, datangnya musim ini tentu harus diwaspadai.

Karena berpotensi menimbulkan kemacetan lalulintas. Belum lagi ancaman kendaraan mogok. Bagi kalian yang mengendarai motor, sudah pasti akan terguyur hujan, sehingga harus membawa perlengkapan ekstra, seperti jas hujan dan pakaian cadangan.

Meski begitu, tampaknya tak semua pemotor menganggap hujan sebagai 'halangan' yang harus dihindari. Seperti halnya terlihat dalam video unggahan akun Twitter @AboutTNG berikut ini.

Video itu memperlihatkan dua pemotor yang tengah berboncengan di tegah guyuran hujan.

Alih-alih berteduh atau menggunakan jas hujan, pemotor yang diketahui masih berstatus sebagai pelajar di salah satu SMK di Tangerang itu malah asyik berkeramas di atas sepeda motornya dengan dibilas air hujan.

Bergantian Saling Mengeramasi

Aksi nyeleneh kedua pelajar itu dilakukan saat berhenti di lampu merah di Jalan Raya Kukun-Cadas, Rajeg, Kabupaten Tangerang.

Bahkan kedua pelajar itu sempat bertukar tempat untuk saling mengeramasi satu sama lain.

"Ada ada saja yang dilakukan siswa dari SMKN 5 Kabupaten Tangerang ini saat menunggu lampu merah ketika kondisi hujan dengan menyampo temannya di perempatan lampu merah Jalan Raya Kukun-Cadas, Rajeg, Kabupaten Tangerang, Senin (26/11/2018)," demikian keterangan akun tersebut dalam unggahan itu.

Entah apa maksud kedua pemuda itu. Tapi kami menyarankan kalian tidak meniru aksi ini, sebab bisa membahayakan diri dan pengendara lain. Lebih baik kalian keramas di kamar mandi. Jelas lebih aman.

Tapi bagi kalian yang penasaran dengan video nyeleneh itu, lihat di bawah ini:

 

sumber: dream.co.id

Terkini