Pekan ini Harga CPO Menguat

Selasa, 13 Oktober 2020 | 18:24:53 WIB
ilustrasi/int

HARIANRIAU.CO - Kenaikan harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) pekan ini dikarenakan kontrak pengiriman Desember di Bursa Malaysia Derivatif Exchange menguat 3,19 persen ke level RM 3.004/ton.

"Level RM 3.000 merupakan posisi harga CPO pada bulan Januari awal tahun ini. Ketika harga CPO menguat, harga tandan buah segar sawit tanah air juga naik," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan Provinsi Riau, Defris Hatmaja di Pekanbaru, Selasa (13/10/2020).

Selain itu, kata Defris, memang ada beberapa faktor yang membuat harga CPO terus mengalami reli dan cenderung kokoh berada di rentang level tertingginya sejak bulan Februari lalu.

"Memang produksi CPO baru memasuki periode musim produksi puncak di Indonesia dan Malaysia," ujarnya.

Yang mana dalam jangka pendek sentimen positif penggerak pasar adalah adanya fenomena pembelian minyak sawit dalam jumlah besar untuk meningkatkan stok di India menjelang perayaan Diwali November nanti. 

"Kebijakan stocking China dengan pembelian minyak sawit dalam volume besar juga turut menjadi sentimen pendongkrak harga," tukasnya.(mcr/gil)

Terkini