Wanita Merasa Diberi Kesempatan Untuk Mendengar Suara dari Alam Kubur

Senin, 18 Oktober 2021 | 08:06:08 WIB

HARIANRIAU.CO - 'Awalnya menakutkan tetapi ketika saya berpikir kembali, saya merasa sedih.'

Itulah yang dirasakan wanita Malaysia ketika berbagi cerita tentang video 'aneh' yang dia rekam di sebuah kuburan baru-baru ini.

Lewat video berdurasi kurang dari tujuh detik, di dalam rekaman itu terselip suara samar-samar seperti seseorang yang berteriak.

" Allahu akbar, dekatnya alam kubur dengan kita. Merekam video untuk kenangan, tidak menyangka Allah berikan kesempatan untuk merekam alam kubur," tulisnya dalam keterangan video.

Hingga saat ini, video yang diunggah wanita bernama Jue Hamzi di TikTok telah ditonton 1,3 juta kali.

Jue mengatakan video itu direkam saat ia bersama suami dan putra sulungnya, Jazlyn Nuha Mohd Zulhamzi, mengunjungi makam putra keduanya, almarhum Arjuna Ali Mohd Zulhamzi, di Hulu. Langat, Selasa malam lalu.

Menurut Jue, anak keduanya itu meninggal dunia setelah lima jam dilahirkan ke dunia pada Juni lalu.

Jue mengatakan sudah menjadi rutinitasnya setiap minggu untuk ziarah almarhum Arjuna. Setiap ziarah, dia akan memotret dan merekam video untuk diperlihatkan kepada keluarga jauh yang tak bisa datang karena ada pembatasan sosial.

“ Pada hari Selasa lalu, kami mengunjungi makam almarhum. Sebelum pulang, saya merekam video dan mengambil foto seperti biasa.

" Setelah merekam, saya langsung mengunggahnya di Facebook dan WhatsApp Story, tetapi saat itu saya tidak melihat dan mendengarkan rekaman itu lagi," kata wanita 33 tahun ini.

Saat tengah malam, Jue baru melihat kembali status dan story yang tadi sore dia unggah di Facebook dan WhatsApp.

Ketika melihat kembali rekaman videonya, Jue seperti mendengar suara aneh di video tersebut.

Jue mengatakan setelah memberi tahu tentang suara 'aneh' itu kepada anggota keluarganya, dia memutuskan untuk mengunggahnya di TikTok.

“ Saya share di TikTok karena saya sendiri tidak yakin apa yang saya dengar itu benar. Tujuan saya adalah sebagai pengingat bersama dan juga untuk mengetahui pendapat orang lain tentang rekaman tersebut," kata Jue.

Mengenang kejadian di kuburan saat merekam video, Jue benar-benar tidak mendengar apa-apa. Suasananya tenang. Hanya ada suara anak kecil yang bermain.

Menurut Jue, kejadian seram itu baru pertama kali dialaminya sejak rutin berziarah ke makam buah hatinya hampir empat bulan lalu.

Tidak menyangka videonya viral, Jue mengatakan dia tidak punya niat lain tetapi hanya ingin orang-orang mengambil hikmahnya.

" Apapun itu, selalu ingat Allah, dan jangan lupa berdoa dan bersedekah Al-Fatihah setiap kali melewati kubur untuk semua penghuni di sana," pungkas Jue.

sumber dream.co.id mStar

Terkini