HUT ke 17 Batalyon B Pelopor Satuan Brumob Polda Riau Gelar Sunatan Massal

Kamis, 23 Juni 2022 | 18:20:04 WIB

HARIANRIAU.CO - Sebanyak 27 anak mengikuti sunatan massal rangkaian HUT ke-17 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau.

Sunatan massal tersebut diselenggarakan di Aula Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau, Kamis (23/06/22).

Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau dan Puskesmas Manggala Sekaligus HUT KE 17 diselangarakan 09 Juni 2022 yang lalu Secara simbolis penyerahan cindera mata kepada anak-anak peserta disunat oleh Danyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau Kompol Petrus H Simamora.

Danyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau Kompol Petrus Simamora menyampaikan bahwa hukumn wajib bagi anak laki-laki sudah akil baliq untuk disunat.

"Dari segi kesehatan pun, sunat memiliki manfaat yang baik untuk kebersihan" Semoga anak disunat hari ini menjadi anak yang soleh dan selalu mendoakan kedua orang tuanya."kata Petrus.

 

Petrus juga mengucapkan  terima kasih kepada semua pihak terlibat dalam kegiatan hari ini, semoga berjalan dengan lancar.

Sementara itu, salah satu orang tua peserta sunatan massal, mengaku senang dengan ada sunatan massal diselenggarakan Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau.

Orang peserta sunatan massal merasa sangat terbantu, selain gratis, juga dengan sunatan secara massal dapat menguatkan mental anaknya mau disunat.

“Dengan adanya sunatan massal yang di laksanakan bagi anak juga mendapat edukasi dan pendidikan tentang pentingnya sunat wajib bagi kaum laki laki.” ucap Kompol Petrus mengakhiri.

Syofyan Rambah

Tags

Terkini