HARIANRIAU.CO - Kapolda Riau, Irjen Pol Muhammad Iqbal SIK MH bersama rombongan melaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) di wilayah Hukum Polres Indragiri Hilir, Kamis (30/6/2022). Kunjungan Kapolda Riau ini terbilang spesial, sebab dalam situasi detik-detik Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76 tahun 2022.
Turut ikut bersama Kapolda Riau Ketua Bhayangkari daerah Riau Nindya M. Iqbal, Dirsamapta Polda Riau Kombes Pol Faried Zulkarnain SIK, KA SPN Polda Riau Kombes Pol Rulli Agus Pramono SIK serta Pengurus Bhayangkari Polda Riau.
Kunjungan tersebut langsung disambut Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan SH SIK MHum, Bupati Inhil, Drs HM Wardan MP, Wakil Ketua DPRD Inhil Edy Gunawan, Dandim 0314/Inhil Letkol Arh. M. Nahruddin Roshid SE M.Tr.(HAN), Kepala Kejari Inhil Rini Triningsih SH Mhum, Ketua Bhayangkari cabang Inhil Ny. Arry Dian Setyawan, Wakapolres Inhil Kompol Yudhi Franata SH SIK, para pejabat utama Polres Inhil, para Kapolsek se-jajaran Polres Inhil, serta para tamu undangan lainnya.
Kapolda Riau, Irjen Pol Muhammad Iqbal SIK MH saat memimpin apel memberikan arahan kepada personel Polres Inhil. Ia mengatakan ada beberapa kompetensi yang harus dimiliki oleh personel kepolisian.
"Kompetensi harus dimiliki oleh kepolisian NKRI dikarenakan kita bersentuhan langsung dengan masyarakat, dimana Kompetensi tersebut adalah Kompetensi Karekter, dan kompetensi Karakter tersebut dibagi 2 (dua) yaitu Kompetensi Karakter Kinerja dan Kompetensi Karakter Akhlak dan kedua Karekter tersebut harus seimbang," paparnya.
Kapolda Riau bersama rombongan didampingi oleh Kapolres Inhil beserta Forkopimda Inhil lalu meninjau kegiatan Bazzar UMKM Bhayangkari l Inhil, memberikan Bantuan Sosial serta meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi massal dan dilanjutkan dengan pengundian doorprize serta penyerahan hadiah utama kepada masyarakat yang beruntung.
Kapolda Riau beserta rombongan didampingi Oleh Kapolres Inhil lalu mengunjungi Kodim 0314/ Inhil. Sementara Ibu ketua Bhayangkari Riau melaksanakan peninjauan TK Bhayangkari, TPQ dan P2L.
Ealam kunjungan ke Kodim 0314/Inhil tersebut, Kapolda Riau memberikan arahan kepada Personel Kodim 0314/Inhil, menyerahkan sarana kontak berupa sarana Olahraga, memberikan Plakat, serta menuliskan kesan dan pesan kepada Kodim 0314/Inhil.
Siang harinya, Kapolda Riau beserta rombongan menuju ke kediaman Bupati Inhil untuk melaksanakan acara ramah tamah di kediaman Bupati Inhil didampingi oleh Forkopimda Inhil, para Toga, todat, toma Kabupaten Inhil.
Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan kegiatan penyerahan Hibah dari Pemkab Inhil kepada Polres Inhil berupa 1 unit Kendaraan Roda 4 Daihatsu Grand max, 9 unit sepeda motor Honda CRF, 15 unit alat pemadam Karhutla mini striker dan 80 unit kursi untuk Aula Polres Inhil.
Sekitar pukul 13.30 wib, Kapolda Riau beserta rombongan meninggalkan kediaman Bupati Inhil menuju Hellyped Kantor Bupati Inhil untuk menuju Pekanbaru melalui udara menggunakan Helycopter. RLS