Edy Natari: HAN Momen Gugah Kepedulian Hak Anak

Rabu, 27 Juli 2022 | 21:19:33 WIB
Edy Natar Nasution

HARIANRIAU.CO - Hari Anak Nasional (HAN) merupakan momentum untuk menggugah kepedulian dan partisipasi seluruh komponen bangsa Indonesia dalam menjamin hak anak atas hidup, tumbuh dan berkembangnya.

Itu disampaikan Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution saat menghadiri Hari Anak Nasional tingkat Provinsi Riau Tahun 2022 di Gedung Daerah Balai Serindit, Rabu (27/7/2022).

"Kiranya melalui Hari Anak Nasional ini momentum pentingnya peran, tugas dan kewajiban dalam pemenuhan hak dan perlindungan anak-anak di negeri ini dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai budaya Melayu yang agamis," ujar Edy Nasution.

Tidak hanya itu, Wagubri mengatakan komponen bangsa dalam menjamin hak anak juga harus berpartisipasi secara wajar sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari segala bentuk kekerasan dan diskriminasi.

"Selamat Hari Anak Nasional Tahun 2022 bagi seluruh anak-anak di Bumi Lancang Kuning," ucap Wagubri.

Selain menjadi wahana refleksi bangsa dalam perlindungan anak, Edy Nasution menyebut HAN juga menjadi wadah bagi anak dalam rangka mengaktualisasikan dirinya dalam berbagai kegiatan yang positif.

 

"Kami berharap melalui momentum HAN ini kedepannya kita mampu mendorong unsur pemerintah, dunia usaha, lembaga kemasyarakatan, dunia pendidikan dan media massa untuk menjadi liding sektor dalam melakukan kerja-kerja aktif yang akan berimplikasi langsung terhadap tumbuh kembang anak dengan melakukan pemenuhan hak dan perlindungan anak," jelas Wagubri.

Setiap tahun Indonesia merayakan HAN yang bermula dari sebuah gagasan untuk mewujudkan kesejahteraan anak. HAN diperingati setiap 23 Juli sesuai dengan Kepres No. 44/1984 tanggal 19 Juli 1984. Di tahun 2022 HAN mengambil tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju."
 

Tags

Terkini