Sekdisdikpora Kuansing, Jomaris SPd Himbau Guru Honorer Kuansing Agar Tidak Ikut-ikutan

Kamis, 19 Januari 2017 | 04:18:55 WIB
Sekdisdikpora Kuansing, Jomaris SPd

HARIANRIAU.CO, KUANSING -- Terkait beredarnya issue bakal di PNS kan para honorer di seluruh instansi pemerintahan, Jomaris SPd selaku Sekretaris Disdikpora Kuansing mengaku sudah mengingatkan para honorer di lingkungan Pemda Kuansing, khususnya honorer guru untuk tidak ikut-ikutan.

 

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Disdikpora Kuansing, Jomaris SPd yang juga merupakan Ketua PGRI Kuansing, Sabtu (14/1/2017) pekan lalu disela pembukaan Oven Turnamen Volly Ball Piala Kadispora Riau Cup I di Baserah Kecamatan Kuantan Hilir.

 

Himbauan tersebut disampaikan Jomaris SPd dalam kata sambutannya yang mewakili Kadisdikpora Kuansing, Jupirman SPd ketika itu. "Saya berharap kepada seluruh guru honorer di Kuansing agar jangan terpengaruh dan ikut-ikutan terlibat dalam issue adanya pembukaan PNS melalui pusat tanpa melibatkan Dinas Kepegawaian dan Pelatihan Daerah (dulu BKD .red)," harapnya.

 

Sebab bahan kelengkapan data honorer yang diminta pusat itu guna untuk mendata kembali seluruh data para honorer yang ada. "Menelaah kembali UU Nomor 75 tahun 2016 tentang ASN, hal ini guna untuk validasi data tenaga honorer yang selama ini, dan data itu tentu melalui instansi BKD (kini DKPD .red), bukan yang lain," tegas Jomaris.

 

Jan Muriono

Terkini