PSPS Riau Bungkam Sriwijaya FC 2-1

PSPS Riau Bungkam Sriwijaya FC 2-1
Pemain PSPS menggiring bola melewati hadangan pemain Sriwijaya FC di Stadion Kaharuddin Nasution/mediacenter.riau.go.id

HARIANRIAU.CO - PSPS Riau sukses mengakhiri puasa kemenangan di Liga 2 Indonesia. Menghadapi Sriwijaya FC dilaga ketujuh musim ini, anak asuh Raja Faisal sukses membungkam tamunya itu dengan skor 2-1

Dua gol kemenangan PSPS Riau diborong Rido melalui sepakan keras dari luar kotak penalti, sementara gol tim tamu dicetak Airlangga melalui sundulan kepala pada babak kedua.

Kemenangan ini membuat PSPS Riau kini mengoleksi 4 poin dan menjauhi posisi buncit klasmen sementara Liga 2  Indonesia.

Babak Pertama

Mengadapi Sriwijaya FC pada pekan ke 7 di Stadion Kaharuddin Nasution Pekanbaru, Selasa (23/7/2019) sore, PSPS Riau tampil percaya diri.

Target kemenangan pertama yang dicanangkan, membuat tim berjuluk Asykar Bertuah tampil dengan tempo cepat.

Bahkan pertandingan baru berjalan 15 menit beberapa peluang berhasil diciptakan Rido dkk.

Peluang pertama terjadi pada menit ke 4 melalui serangan dari sisi kanan pertahanan Sriwijaya FC yang dikawal oleh Amrizal Cs.

Gelandang PSPS Riau, Fachri Ruzzaman, berhasil melewati bek kanan Sriwijaya FC, dan langsung mengarahkan tendangan bola ke arah gawang. Namun sayangnya tendangan kerasnya dapat ditangkap dengan sempurna oleh penjaga gawang Sriwijaya, Hendra.

PSPS Riau kembali membangun serangan demi serangan ke jantung pertahanan Sriwijaya FC. Peluang kembali didapat oleh PSPS Riau, gelandang Riki mencoba tendangan keras dari luar kotak penalti. 

Alhasil tendangan kerasnya hanya menyentuh mistar gawang, walaupun penjaga gawang Sriwijaya FC sudah 'mati' langkah untuk menjangkau bola yang telah melewati jangkauannya.

Sebaliknya Sriwijaya FC juga berusaha untuk mencoba menyerang jantung pertahanan PSPS Riau, namun kokohnya pertahanan PSPS membuat beberapa kali serangan bisa dipatahkan.

Hingga 45 menit pertama usai tak ada satupun gol yang tercipta.

Babak Kedua

Gol PSPS Riau tersebut tercipta pada menit ke 55 melalui kaki Rido hasil shoting dari luar kotak penalti. Gol pertama tersebut membuat suporter PSPS bergemuruh.

Meski unggul 1 gol tidak membuat skuat Asykar Bertuah tersebut mengendurkan permainan. PSPS terus berupaya mencari celah membongkar pertahanan Sriwijaya FC.

Namun pada menit ke 64 tim tamu, Sriwijaya FC justru berhasil menyamakan kedudukan melalui gol yang diciptakan Airlangga.

Dengan skor imbang tersebut kedua sebelasan berusaha menciptakan gol tambahan demi meraih 3 poin.

Hasilnya, pada menit ke 87 PSPS kembali mencetak gol keduanya melalui tendangan Rido yang lepas dari pengawalan pemain Sriwijaya.

Dengan kemenangan ini hingga pekan ke 7 PSPS baru mencatatkan 1 kemenangan, 1 imbang, 5 kalah dan baru mengumpulkan 4 poin.

Namun demikian posisi PSPS masih berada di papan bawah klasemen sementara Liga 2.

PSPS : Ismail Hanafi (GK) Darmawan, Danil, Hidayatullah, Zulhairi, Yudhi, Fachri, Julian Kevin, M Yoga, Riki Dwi, Rido

Sriwijaya FC: Hendra Mole (GK), Amrizal, Bruno Casimir, Edy Gunawan, Zamzani, Yericho, Hafit, Risky, Wiradinata, Airlangga, Yongky. (mcr)

Halaman :

Berita Lainnya

Index