Cara Bikin Pria Perkasa di Ranjang, Istri Diamin Senang

Cara Bikin Pria Perkasa di Ranjang, Istri Diamin Senang
ilustrasi/int

HARIANRIAU.CO - Kuat tanpa obat, simak 7 cara bikin pria perkasa saat di ranjang, kunci membahagiakan pasangan, tak mungkin dia berpaling darimu. 

Banyak pria berlomba-lomba mencari beragam cara agar hubungan intim lebih tahan lama atau memuaskan pasangan di atas ranjang.

Tak sedikit dari mereka yang mengambil jalan pintas dengan menggunakan obat kuat seperti viagra, levitra, atau cialis.

Padahal, melansir Mayo Clinic, obat kuat itu disebut memiliki efek samping yang dapat meningkatkan hormon pemicu penyakit.

Padahal, setiap pria memuaskan pasangannya tanpa obat seperti itu, asal paham betul letak kuncinya.

Nah, dirangkum dari berbagai sumber, inilah 7 cara agar perkasa saat di ranjang bersama pasangan.

1. Olahraga

Seperti diketahui, olahraga tentu sangat penting bagi kebugaran atau kesehatan fisik.

Itu termasuk meningkatkan fungsi seksual seseorang karena membuat aliran darah ke seluruh tubuh semakin lancar.

Berolahraga juga membuat jantung lebih kuat, sehingga membantu Anda agar lebih garang di ranjang.

2. Senam Kegel

Senam Kegel dapat mencegah ejakulasi dini dengan cara memperkuat otot dasar panggul.

Latihan ini ternyata tak hanya dikhususkan bagi wanita saja.

Pria juga perlu melakukan senam kegel untuk mendukung stamina seksual yang lebih baik.

Otot panggul yang kuat memungkinkan pria untuk memiliki kontrol terhadap ejakulasi sehingga lebih tahan lama di ranjang.

Ada beberapa makanan yang bisa membuat kehidupan seksual menjadi lebih baik.

Salah satunya adalah makanan yang tinggi protein.

Makanan kaya protein, bermanfaat untuk pembentukan sel sperma, juga mampu meningkatkan testosteron yang bisa membantu pria memperpanjang durasi seksual.

4. Konsumsi Bawang Putih dan Jahe

Makanan berikutnya yang dipercaya bisa tingkatkan keperkasaan adalah jahe dan bawang putih mentah.

Mengonsumsinya di pagi hari bisa meningkatkan sirkulasi darah, di mana mampu mendukung kemampuan seksual pria.


5. Mengelola Stres

Perlu diketahui, tekanan dan stres yang berlarut-larut dapat berpengaruh pada fungsi tubuh.

Salah satunya adalah membuat pria sulit mempertahankan ereksi sehingga berdampak negatif pada hubungan intim.

Oleh karenanya, agar tahan lama di ranjang, perlu bagi pria untuk mengelola stres.

Stres memang sulit dihindari, tapi bisa dikelola dengan baik, misalnya dengan istirahat cukup, meditasi, atau melakukan kegiatan yang disukai.

6. Berhenti Merokok dan Minuman Beralkohol

Paparan racun dalam rokok membuat pembuluh darah berkontraksi sehingga aliran darah ke organ reproduksi tidak lancar.

Akibatnya, bisa saja ereksi dan ejakulasi tak berjalan optimal.

Sama seperti rokok, alkohol juga mengandung bahan kimia yang jika terlalu sering dikonsumsi, bisa mengurangi ketangguhan pria di atas ranjang.


7. Jangan Terobsesi dengan Film Porno

Bagi pria yang gemar menonton film panas, agaknya harus dikurangi.

Pasalnya, adegan film porno yang kebanyakan direkayasa itu bisa bikin otak terdistraksi.

Ini tidak baik bagi kelangsungan hubungan intim di atas ranjang dengan pasangan.

Halaman :

Berita Lainnya

Index