Satgas COVID-19 Inhil Targetkan 1000 Vaksinasi Setiap Hari

Satgas COVID-19 Inhil Targetkan 1000 Vaksinasi Setiap Hari
Kapolres Inhil, AKBP Dian Setyawan saat divaksin. (ANTARA)

HARIANRIAU.CO - Sebanyak 1000 orang akan menjadi target vaksinasi COVID-19 oleh Satuan Tugas Penanganan COVID-19 di Kabupaten Indragiri Hilir, Riau setiap harinya. Pelaksanaan berpusat di 30 Pusat Pelayanan Kesehatan (Puskesmas).

Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, Kamis menuturkan bahwa target vaksinasi terdiri dari Lansia, Nakes, pelayan publik dan masyarakat umum.

“Target kami setiap hari minimal 1.000 orang di Inhil divaksin. Hal itu dapat tercapai dikarenakan setiap Puskesmas Kecamatan di Inhil juga bergerak melaksanakan vaksinasi yang dimobilisasi oleh tiga pilar yakni Pemerintah Daerah melalui Dinkes dan Puskesmas, TNI melalui Babinsa dan Polri melalui Bhabinkamtibmas" terang Kapolres.

Dia mengatakan bahwa, vaksinasi merupakan langkah yang paling efektif dalam menekan laju penyebaran COVID-19 khususnya di Inhil.

“Vaksin bertujuan untuk menguatkan respons imun yang terbentuk sebagai pemicu kekebalan awal. Vaksin yang digunakan sesuai dengan standar keamanan serta telah melewati uji klinik yang ketat dan izin organisasi kesehatan dunia World Health Organization (WHO),” sebut lulusan Akpol 2001 ini.

Dian menghimbau kepada seluruh masyarakat terutama Lansia usia 50 sampai 59 tahun ke atas dan Lansia agar tidak ragu untuk melakukan vaksinasi COVID-19 demi kesehatan. Dijelaskannya bahwa, Lansia lebih rentan terpapar COVID-19 dan persentase Lansia yang sudah melaksanakan vaksinasi masih sangat jauh dari target yang diharapkan.

“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tidak ragu ikut vaksinasi,” sebutnya.

Untuk diketahui, Pada Kamis (3/6) tercatat sebanyak 1298 orang yang berhasil divaksin dengan rincian Lansia 373, Nakes 2, pelayan publik 462, dan masyarakat umum 461.

Total kumulatif kasus COVID-19 di Inhil berjumlah 1.621 orang, komulatif pulang sehat 1.294 orang dan jumlah komulatif meninggal 74 orang. (antara)

Halaman :

Berita Lainnya

Index