Asa Kemampuan Siswa Bercerita, Dispersip Riau Gelar Lomba Bertutur Bagi Siswa SD se-Riau

Asa Kemampuan Siswa Bercerita, Dispersip Riau Gelar Lomba Bertutur Bagi Siswa SD se-Riau

HARIANRIAU.CO - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Riau menggelar lomba bertutur bagi siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidaiyah (MI) negeri dan swasta se-Provinsi Riau di Kantor Dispersip Riau, Selasa (6/7/2021).

Ketua Panitia Lomba Bertutur sekaligus Pustakawan Madya, Herayulwita menyampaikan bahwa latar belakang dilaksanakan lomba tersebut karena kemampuan membaca merupakan faktor penting dalam mengembangkan wawasan, pola pikir, dan pemahaman terhadap beragam konteks kehidupan masyarakat.

Ia menyebutkan, upaya kegemaran membaca dilakukan melalui keluarga, satuan pendidikan dan masyarakat, sebagaimana yang diamanatkan pada pasal 48 Ayat 1 Undang-undang Nomor 43 tahun 2007 tentang perpustakaan.

"Dalam rangka melakukan pembinaan dilakukan berbagai kegiatan dan salah satunya lomba bertutur ini," ujarnya.

Lomba ini sendiri difokuskan untuk siswa SD kelas lima, baik negeri maupun swasta se-Provinsi Riau yang lembaga sekolahnya telah mempunyai perpustakaan yang dikelola dan dikembangkan secara baik oleh petugas yang kompeten.

Adapun tujuan diadakan lomba ini adalah untuk menumbuhkan kegemaran membaca anak-anak serta kecintaan terhadap karya budaya daerah melalui berbagai bacaan atau buku.

Lebih lanjut Herayulwita menyebutkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengangkat dan mempopulerkan buku-buku cerita budaya daerah lokal yang mengandung nilai-nilai kehidupan yang baik serta membangun karakter bangsa baik buku bernuansa cerita kepahlawanan maupun legenda.

"Tujuan lainnya juga untuk menumbuhkan kecintaan anak terhadap karya budaya, mencari bibit-bibit generasi muda dari Kabupaten/Kota se Riau yang dapat menjadi panutan dalam menjalankan kebiasaan gemar membaca," sebutnya.

Herayulwita berharap melalui kegiatan ini akan terpilih siswa SD sederajat terbaik se Provinsi Riau dalam mendongeng atau bertutur berdasarkan buku cerita budaya daerah baik yang telah atau belum terdokumentasi atau diterbitkan.

Turut hadir dalam pelaksanaan lomba tersebut, Kadispersip Riau, Rahima Erna serta Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan se-Provinsi Riau secara virtual.(mcr)

Halaman :

Berita Lainnya

Index