Puskesmas Gajah Mada Tembilahan Gratis Swab Test Antigen bagi Pelamar CPNS

Puskesmas Gajah Mada Tembilahan Gratis Swab Test Antigen bagi Pelamar CPNS
Puskesmas Gajah Mada Tembilahan.

HARIANRIAU.CO - Pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Kabupaten Indragiri Hilir, diberi fasilitas berupa test Swab Antigen secara gratis oleh pemerintah setempat. 

Untuk mendapatkan Swab Test Antigen gratis, pelamar CPNS diminta untuk membawa nomor ujian, foto kopi KTP dan KK. Selanjutnya peserta diharuskan hadir 30 menit sebelum dimulainya pelaksanaan test.

Salah satu tempat untuk melakukan Swab Test Antigen gratis bagi pelamar CPNS di Kabupaten Indragiri Hilir adalah Puskesmas Gajah Mada di Kecamatan Tembilahan Kota. 

Kepala Puskesmas Gajah Mada, Marlina mengatakan, pemeriksaan Swab Antigen tidak melayani swab antigen di luar jam yang sudah ditetapkan.

“Jadi jam yang kita tetapkan itu, untuk sesi pertama pukul 08.00 – 10.00 pagi. Sesi kedua 13.00 – 15.00 sore. Kalau misalnya ujiannya pagi, berarti swab antigennya yang sesi pertama, jam 8 -10. Kalau ujiannya siang, Swab Antigennya juga siang, jadi jam 13.00 – 15.00 WIB.” Tuturnya.

Swab Test Antigen adalah salah satu persyaratan yang harus dipenuhi pelamar CPNS untuk mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Marlina mengatakan Swab Antigen gratis dilaksanakan sejak tanggal 11 – 19 Oktober 2021.

Kepala Puskesmas Gajah Mada, Marlina juga menjelaskan bahwa Puskesmas Gajah Mada hanya melayani swab antigen untuk pelamar CPNS, tidak untuk umum. 

Swab Antigen hanya digunakan untuk kasus kontak erat pasien covid-19. Dalam sehari, Puskesmas Gajah Mada membatasi pelayanan Swab Antigen gratis bagi pelamar CPNS hanya 40 orang pada sesi pagi, dan 40 orang pada sesi siang.

Kepala Dinas Kesehatan Indragiri Hilir, Afrizal Darmawan mengatakan Swab Test Antigen bagi pelamar CPNS yang digratiskan tersebut adalah bantuan dari Dinas Kesehatan Provinsi Riau dan pengadaan dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kabupaten Indragiri HIlir. 

Advertorial Dinkes Inhil

Halaman :

Berita Lainnya

Index