Cara Mudaah Kembalikan Keuangan Anda Pasca Lebaran

Cara Mudaah Kembalikan Keuangan Anda Pasca Lebaran
Ilustrasi

Lebaran selalu identik dengan Mudik atau pulang ke kampung halaman. Kebiasaan ini tentu membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Pernahkah anda berfikir bagaimana keuangan anda setelah kembali ke rutinitas setelah Lebaran usai? Ternyata banyak hal yang Anda terpaksa harus pikirkan setelah kembalinya Anda dari kampung halaman, salah satunya biaya hidup bulanan pasca lebaran. Alih-alih ingin menikmati Lebaran dengan uang THR yang Anda miliki, tapi Anda lupa menyisihkan uang untuk biaya kebutuhan pasca Lebaran.

Harapannya, hal seperti ini tidak akan terjadi, namun jika sudah terlanjut terjadi, Anda tidak perlu bersedih hati, ada cara untuk menyehatkan kembali keuangan Anda usai Lebaran.

Berikut tips keuangan praktis yang bisa Anda lakukan pasca Lebaran, sebagaimana dilansir dari halaman cermaticom:

1. Periksa Kembali Keuangan Anda

Sama seperti tubuh ketika sakit, Anda harus terlebih dahulu memeriksakan kondisi tubuh untuk tahu tubuh bagian mana saja yang harus Anda obati. Begitu juga dengan keuangan anda yang sakit pasca Lebaran. Periksalah kembali pengeluaran-pengeluaran apa saja yang dapat Anda batasi. Pisahkan antara kebutuhan menurut waktu pemenuhannya, antara kebutuhan yang mendesak dengan kebutuhan yang dapat Anda tunda. Buatlah daftar dan catat apa saja yang dapat dilakukan untuk menyehatkan kembali keuangan Anda. 

2. Menyusun Kembali Anggaran

Menyusun kembali anggaran pengeluaran Anda, adalah salah satu cara yang dapat Anda lakukan untuk menyehatkan kembali keuangan pasca Lebaran. Anda bisa memulainya dengan melakukan satu hal, yaitu membatasi pengeluaran bulanan Anda selain sandang dan pangan. Misalkan Anda biasa mengeluarkan uang sebesar Rp300.000 setiap bulannya untuk internet, Anda bisa men-stop atau mengurangi biaya menjadi Rp100.000 per bulan, lalu sisa dana dari biaya tersebut dapat Anda gunakan unuk keperluan sehari-hari, seperti uang makan atau transportasi bekerja.

3. Batasi Pengeluaran Harian

Jika Anda lebih sering makan siang di luar kantor, cobalah untuk mulai membawa makanan dari rumah. Bangunlah lebih awal agar Anda sempat membuat sarapan serta makan siang yang akan Anda bawa ke Kantor. Hal ini tentu saja dapat menolong Anda menyehatkan kembali keuangan Anda pasca Lebaran. Atau jika Anda menggunakan mobil, untuk sementara ini cobalah untuk naik kendaraan umum, untuk menekan biaya BBM yang harus Anda keluarkan. Cara ini tidak hanya menghemat pengeluaran Anda, namun dapat menjaga pola makan Anda untuk tetap makan makanan sehat yang Anda buat dari rumah.

4. Tetapkan Biaya Harian 

Tetapkan berapa biaya yang Anda boleh keluarkan. Misalkan, setiap harinya Anda menetapkan Rp60 ribu untuk kebutuhan belanja. Konsistenlah mengeluarkan uang dalam jumlah yang sama setiap hari. Jika Anda terbiasa mengambil uang dalam jumlah besar, segera pisahkan uang yang akan Anda gunakan. Ingat jangan bawa uang lebih banyak dari yang Anda butuhkan, biasakan diri Anda menggunakan uang secukupnya. Jangan sesekali tergoda untuk melanggarnya yah. 

5. Tunda Belanja Barang yang Tidak Anda

Untuk sementara waktu, tundalah belanja barang-barang yang tidak Anda butuhkan. Dalam situasi krisis pasca Lebaran seperti ini, menahan diri dari godaan belanja barang-barang yang Anda suka namun tidak terlalu Anda butuhkan sangatlah disarankan. Bersabarlah sampai keuangan Anda kembali normal seperti sedia kala.

6.Disiplin!

Kunci dari semuanya adalah disiplin. Tidak mudah memang menjalani kehidupan sehari-hari dengan dana terbatas. Namun Ingatlah tujuan Anda melakukan ini, agar keuangan Anda kembali sehat bukan?

Jadi, bersabarlah untuk sementara waktu. Lewati masa pemulihan ini dengan displin. Lakukan pengecekan rutin terhadap keuangan Anda. Ingatlah setiap orang yang ingin cepat pulih dari sakit, harus disiplin dan mentaati segala anjuran yang diberikan dokter padanya.

Semakin Anda disiplin dalam menggunakan uang Anda, akan semakin cepat pula Anda pulih dari masa krisis pasca Lebaran ini. Semoga tips diatas dapat mengatasi kesulitan teman cermat dalam memulihkan keuangan Anda pasca Lebaran.

Ingat, pergunakan uang Anda dengan bijak, dan cermatlah melihat segala yang benar-benar Anda butuhkan, karena Cermat itu akan membuat Anda lebih Bahagia!



sumber: riau24

Halaman :

Berita Lainnya

Index