Akibat Korsleting Listrik, Eddy Sugiato Kehilangan Rumah

Akibat Korsleting Listrik, Eddy Sugiato Kehilangan Rumah
Kebakaran di jalan Pekan Arba

HARIAN RIAU.CO INDRAGIRI HILIR - Eddy Sugianto (59) terpaksa harus kehilangan rumahnya yang berlokasi di Jalan Pekan Arba, Tembilahan, karena dilalap si jago merah, Minggu (17/4/2016) subuh.

Peristiwa kebakaran yang terjadi sekira pukul 03.45 WIB, diduga akibat korsleting listrik. Bahkan, nyaris kobaran api turut meluas ke bangunan lainnya di wilayah tersebut.

Kapolres Inhil AKBP Hadi Wicaksono melalui Paur Humas IPTU Warno, Minggu (17/4/2016), mengatakan sumber api di duga berasal dari ruang tamu rumah korban, hal itu diketahui berdasarkan keterangan Eddy yang melihat percikan api.

"Beruntung, warga sekitar bergerak cepat membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya. Warga sempat kewalahan untuk memadamkan api," tutur Warno.

Tak berselang lama, dikatakan Warno, empat unit mobil Pemadam Kebakaran tiba di lokasi dan langsung berupaya menjinakkan sisa amukan si jago merah"Kobaran api sendiri dapat benar-benar dipadamkan beberapa saat setelah mobil pemadam menyiram sumber api di bagian depan rumah tersebut," ujarnya.

Terakhir, Warno mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Sedangkan, untuk kerugian materil yang diderita korban mencapai Rp.700 juta. (Pratama)

Halaman :

Berita Lainnya

Index