Bersama Kapolres, Komunitas Sepeda Dumai Kunjungi Rohil

Bersama Kapolres, Komunitas Sepeda Dumai Kunjungi Rohil

ROKAN HILIR- Menjalin hubungan antara daerah Rokan Hilir dan Kota Dumai. Pemkab Rokan Hilir menyambut kunjungan Kapolres Kota Dumai bersama dengan tour komunitas sepeda.

Kunjungan Kapolres Kota Dumai dan tour komunitas sepeda Kota Madya Dumai sampai menaiki Bus Wisata disambut oleh Drs Sekda Rohil H Surya Arfan dan Kadis Pariwisata pemuda dan olahraga H.Ali Asfar, S.sos dipersimpangan Gong Batu 6, Sabtu (2/9/2017) Bagandiapiapi.

Kapolres Kota Dumai, Donald Happy Ginting, beserta komunitas sepeda mengelilingi kota Negeri Seribu Kubah 21 KM sambil memperlihatkan Wisata Harite Bagan peninggalan sejarah tempo doeleo.

Haritage Bagan yang diperlihat oleh Sekda Drs H Surya Arfan kepada Tour Komunitas sepeda kota Dumai, seperti, waterleding peninggalan zaman Kolonial belanda berada di Jalan Siak.

Bangunan asrama polisi, Kelenteng Rumah Kapitan Bangunan Gereja, tugu Perdamaian, dan Eks Pelabuhan Internasional.

Kapolres Kota Dumai melanjutkan perjalanan melakukan menyisiran Pesisir Sungai Rokan dengan bersepeda, selanjutnya rombongan Komunitas kembali beristirahat dimess pemkab Rohil menjamu makanan hidangan pemkab Rohil.

Kapolres Kota Dumai, AKBP Donald Happy Ginting mengatakan terima kasih atas layanan yang berikan pemkab kepada kami dan ini merupakan silaturahmi dan sejarah baru bagi saya, dapat melihat banyak situs-situs sejarah kota lama dibagansiapiapi.

"Kabupaten Rohil dibawah kepemimpinan H Suyatno daerah terus berkembang maju sukses dan jaya selalu," Puji Kapolres.

Sekretaris daerah Rohil, Drs H Surya Arfan, Msi mengatakan Kunjungan Rombongan Kapolres untuk menyambung lidah dalam rangka promosikan wisata daerah kedepan kita akan melakukan kunjungan balasan kekota madya dumai.

Pada kesempatan Sekda Drs H Surya Arfan memberi kenangan-Kenangan buat Kapolres Kota dumai AKBP Donald Happy ginting.



Syofyan Rambah

Halaman :

Berita Lainnya

Index