PKPU Riau Laksanakan Nobar Filem Islam Bersama Komunitas di Pekanbaru

PKPU Riau Laksanakan Nobar Filem Islam Bersama Komunitas di Pekanbaru

PEKANBARU - PKPU Human Initiative Riau bekerjasama dengan Komunitas Pecinta Film Islami wilayah Riau (KOPFI Riau), Forum Lingkar Pena (FLP) Riau, Forum Silaturahmi Lembaga Dakwah Kampus (FSLDK) Riau, Jaringan Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (JPRMI) Pekanbaru, Komunitas Indonesia Tanpa Pacaran Pekanbaru, Sahabat Hijrah melaksanakan kegiatan nonton bareng film Duka Sedalam Cinta di CGV Cinemas Transmart Pekanbaru Soekarno Hatta. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 13.00 sampai 15.00 WIB. Pekanbaru, Minggu (22/10/2017).

Antusiasme masyarakat Pekanbaru terhadap film ini sangat baik. Ada 242 penonton yang ikut menonton dalam kegiatan ini yang berasal dari berbagai golongan usia. Mulai dari remaja sampai yang sudah tua mengikuti program ini.

Nofri selaku Kepada Bidang Kemitraan PKPU HI Riau mengungkapkan kegiatan ini merupakan suatu bentuk kegiatan untuk menghidupkan kecintaan masyarakat di Pekanbaru terhadap film film islami yang mendidik apalagi film merupakan karya anak bangsa ini sendiri.

Selain itu program ini merupakan kegiatan amal yang nantinya seluruh donasi yang diberikan oleh setiap peserta akan disalurkan kepada masyarakat yang berada di Rohingya.

Ifnur, salah satu penonton mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana karena sudah menfasilitasi kegiatan ini. Film ini sangat bagus untuk ditonton.

Karena didalam cerita ini tergambar bagaimana perjuangan anak muda yang mau berjuang menjadi pribadi yang baik. Walaupun diakhir cerita pemuda itu meninggal ketika memperjuangkan apa yang sedang di jalankannya.



Rilis

Halaman :

Berita Lainnya

Index