Sambut Kedatangan Pamong, Bupati Rohil Suyatno Berpesan untuk Beradaptasi

Sambut Kedatangan Pamong, Bupati Rohil Suyatno Berpesan untuk Beradaptasi

ROKAN HILIR - Pemerintah Rokan Hilir (Rohil) menerima penempatan kelulusan Ikatan Pelajar Dalam Negeri (IPDN) angkatan XXIII IPDN Jatinagor dari berbagai daerah Indonesia.

IPDN Jati Nagor lelulusan angkatan XXIII Kali ini berjumlah 12 orang ini akan ditempatkan di wilayah Rokan Hilir 7 orang diantara laki-laki dan 5 perempuan berasal berbagai daerah di Indonesia.

Penempatan ini akan disebarkan keberbagai wilayah Rohil dan mereka tidak akan kembali kedaerah asalnnya pendaftaran.

Hal tersebut disampaikan Bupati Rohil H Suyatno dihadapan 15 Pamong akan disebarkan, Rabu (25/10/17) Di Mess Pemkab Jalan Perwira Bagansiapiapi.

Bupati Rohil H Suyatno juga menegaskan bahwa penugasan Pomang kali ini dapat dilaksanakan dengan sebaiknya, pamong bertugas bisa merangkul dan mengajak masyarakat dari kalangan bawah untuk membaur lebih baik dan maju kedepan.

Pada kesempatan, beliau bercerita pengalaman ketika baru lulus dari APDN dahulu.Dimanapun seorang Pamong bertugas jangan ada yang merasa mengeluh walaupun ditempatkan dikecamatan-kecamatan daerah yang terpencil atau daerah terluar.

"Berdaptasilah dengan lingkungan dan masyarakat didaerah penempatan dipastikan banyak hikmahnya ditempat-tempat tersebut," kata Suyatno menganjurkan.

Hadir pada kesempatan kegiatan tersebut Sekretaris Daerah H. Surya Arfan Msi dan beberapa kepala OPD dilingkungan Pemerintah dan 15 Pamong IPDN dari Jati Nagor



Syofyan Rambah

Halaman :

Berita Lainnya

Index