Ikan Hiu Paling Apes, Mati Tersedak Ikan?

Ikan Hiu Paling Apes, Mati Tersedak Ikan?

HARIANRIAU.CO - Seekor hiu lemon muda tergeletak mati di tepi pantai Maladewa. Kematian hewan laut yang ditakuti manusia ini sungguh tragis.

Dengan mulut ternganga, seekor ikan buntal porcupine yang dikenal memiliki racun di ginjalnya terlihat di dalam mulutnya.

Tampaknya, hiu itu mati lantaran tersedak ikan porcupine. Ikan buntal beracun tersebut tersangkut di tenggorakan dan menghalangi kinerja insang si hiu.

Pertarungan mematikan antara hiu dan porcupine itu terjadi pada 21 April 2017 di pantai Baa Atoll, Maladewa. Pemandangan langka tersebut berhasil diabadikan oleh ahli biologi laut Lauren Arthur.

Peristiwa Langka

Hiu lemon muda sering mengunjungi laguna dangkal di Baa Atoll. Perairan ini merupakan rumah bagi populasi ikan porcupine.

" Pemandangan seperti ini sesuatu yang belum pernah saya temui," kata Arthur kepada Live Science.

Dua ikan yang bertarung itu pertama kali ditemukan tukang kebun Resor Amilla Fushi. Saat Arthur sampai di lokasi, hiu lemon itu sudah mati.

Dia memastikan kedua binatang itu adalah hiu lemon (Negaprion brevirostris) dan ikan porcupine dari keluarga Diodontidae.

" Kemungkinan saat hiu itu mencoba menelan, ikan landak itu mengembang dengan duri-durinya yang tajam sehingga terjebak di dalam mulut dan tenggorokan hiu tersebut," kata Arthur.

Ikan Langka Ditemukan di Manado, Hidup 300 Juta Tahun Silam?

Seekor ikan langka ditemukan oleh anggota Polsek Urban Wanea, Kota Manado, Sulawesi Utara, Jeffry Nggala. Ikan tersebut ditemukan terdampar di Pantai Kalasey, Minahasa, Minggu 7 Agustus 2016.

Jika dilihat sepintas, bentuk ikan tersebut mirip hiu dengan mata berwarna biru. Bagian kulitnya tampak dipenuhi duri.

Jeffry sempat mengambil gambar ikan ini dan mengunggahnya ke akun Facebook miliknya. " Hiu ini sudah punah dan pernah ada sekitar 300 juta tahun yang lalu," tulis Jeffry.

Lihat foto-foto ikan ini di halaman berikutnya:

Saat Ditemukan...

" HIU berduri, om Google bilang " hiu ini sudah punah dan pernah ada sekitar 300 juta thn yg lalu kataa...., skrg sudah langkah bahkan tdk ditemukan lagi diperairan dunia, nintau di Manado msh ada," tulis Jeffry di akun Facebook milik dia, Jeffry Nggala, diakses pada Senin, 8 Agustus 2016.

sumber: dream.co.id

Halaman :

Berita Lainnya

Index