Beberapa Perusahaan di Pekanbaru Dikawal Ketat

Beberapa Perusahaan di Pekanbaru Dikawal Ketat
Ilustrasi

HARIANRIAU.CO, PEKANBARU - Polresta Pekanbaru menerjunkan sekira 223 personil gabungan untuk pengamanan aksi para buruh pada peringatan hari buruh atau Mayday yang jatuh pada hari ini, Minggu (1/5/2016).

Selain itu siapa yang melakukan aksi Sweeping yang kerap dilakukan selama berlangsung demo buruh akan dilakukan tindakan tegas oleh aparat jika hal tersebut terjadi.

Dikatakan oleh Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Drs Aries Syarief Hidayat MM, saat dikonfirmasi melalui Wakapolresta AKBP Sugeng Putut Wicaksono SIK, bahwa untuk melakukan pengamanan aksi ratusan buruh pihaknya telah menempatkan personil di jalan Gajah Mada.

Hal tersebut dilakukan lantaran titik kumpul dan aksi Konfrensi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) ditempat tersebut.

"Hingga saat ini yang kita terima pemberitahuan aksi hanya satu titik, dan sebelum aksi berlangsung sekitar pukul 07.00 WIB kita telah melakukan apel personil," ungkap Wakapolresta.

Selain jalan Gajah Mada, beberapa perusahaan yang biasanya menjadi langganan aksi demo para Buruh juga akan dilakukan penjagaan secara ketat. Sementara aksi Sweeping terhadap perusahaan akan dilakukan tindakan tegas jika hal tersebut memang terjadi.

"Selama melakukan pengamanan kita melarang anggota menggunakan senjata api, dan apa bila terjadi aksi Sweeping pembubaran secara paksa akan kita lakukan," tegas Putut seperti dilansir faktariau.com.

Halaman :

Berita Lainnya

Index