Walah!!! Berbekal Jimat, Hamzah Rampok Minimarket di Markas TNI, tapi Ini yang Terjadi

Walah!!! Berbekal Jimat, Hamzah Rampok Minimarket di Markas TNI, tapi Ini yang Terjadi
Perampok Minimarket Muhammad Ibnu Hamzah. (Istimewa)

HARIANRIAU.CO - Berbekal jimat dan ilmu kebal, Muhammad Ibnu Hamzah (23) nekat merampok minimarket di dekat markas TNI, Yonif Mekanis 741 Garuda Nusantara, Jalan Udayana, Kota Negara, Bali, Senin (5/2/2018). Namun jimat Hamzah sepertinya tidak mempan. Ia berhasil ditangkap pasukan berbaju loreng. Perampokan itu digagalkan anggota TNI sekitar pukul 03.00 wita pagi.

Awalnya anggota Yonif Mekanis 741 Garuda Nusantara, Sersan Hengky berniat membeli rokok di minimarket tersebut.

Sersan Hengky ke minimarket menggunakan pakaian dinas. Pasalnya, saat itu dia bertindak sebagai komandan jaga keamanan.

Karena melihat Sersan Hengky menuju minimarket, Hamzah langsung melarikan diri ke semak – semak depan minimarket.

Awalnya, Sersan Hengky tidak menyadari jika ada perampokan di minimarket. Bintara TNI AD itu baru sadar setelah kasir minimarket berteriak minta tolong.

Dengan sigap Sersan Hengky melakukan pengejaran. Ia juga meminta karyawan minimarket untuk memangil prajurit lain yang sedang berjaga di asrama.

Tidak lama kemudian datanglah Sersan Zulkifli dan Prada Arif Rahman Wahid membantu mencari perampok di semak-semak.

“Perampok ini ditemukan bersembunyi di balik semak – semak,” terang sumber di TKP.

Pelaku kemudian diserahkan ke Polsek Negara yang jaraknya sekitar 50 meter dari lokasi kejadian. “Pelaku sudah ditangani oleh Polsek Negara,” paparnya.

Senin pagi, minimarket masih ditutup karena beberapa karyawan masih diminta keterangan di Polsek Negara.

Sumber: pojoksatu

Halaman :

Berita Lainnya

Index