Seluruh Kades di Inhil Dipinta Sukseskan Program DMIJ

Seluruh Kades di Inhil Dipinta Sukseskan Program DMIJ
Kepala BPMPD Inhil, Yulizal

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Seluruh Kepala Desa (Kades) yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) diharapkan, untuk turut bersama dan terus berpartisipasi aktif dalam mendukung serta mensukseskan program Desa Maju Inhil Jaya (DMIJ), yang saat ini telah memasuki tahun ketiga.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Inhil, H Yulizal saat berbincang dengan awak media di kantornya, Jalan Pendidikan Tembilahan, belum lama ini.

Dikatakan Yulizal, Kades memiliki peran yang sangat penting dalam pelaksanaan program DMIJ, yang menjadi program unggulan Pemkab Inhil di bawah pimpinan Bupati HM Wardan dan Wakil Bupati H Rosman Malomo.

"Untuk itu, Kades bersama pihak terkait lainnya harus benar-benar serius dan fokus dalam mengelola anggaran program DMIJ ini, sehingga tujuan utama membangun dan memajukan daerah, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud," tutur ayah tiga anak yang akrab disapa Ijal ini.

Kendati demikian, Ijal kembali mengingatkan bahwa penggunaan dana desa tersebut harus sesuai dengan hasil Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes), bukan berdasarkan pada kehendak Kades semata.

"Gunakanlah dana yang telah tersedia ini dengan penuh tanggung jawab, serta sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku, sehingga tidak tersangkut persoalan hukum di kemudian hari," imbuhnya. (Jum)

Halaman :

Berita Lainnya

Index