Alasan Pernikahan Sepasang Balita Ini Bikin Mewek Jagad Maya

Alasan Pernikahan Sepasang Balita Ini Bikin Mewek Jagad Maya

HARIANRIAU.CO - Sebuah video yang menunjukkan upacara pernikahan dua berusia sekitar dua tahun telah viral baru-baru ini.

Banyak netizen yang merespons dengan haru pernikahan dua pasangan balita ini lantaran mereka menderita leukemia.

Dikutip dari Asia One, Minggu (1/4/2018), upacara pernikahan khusus ini diadakan Senin di Beijing. Selain orang tua mereka, para tamu adalah relawan yang mengharapkan anak-anak dapat menjadi sehat dan menerima bantuan dari orang lain.

Kedua anak berasal dari provinsi Henan yang didiagnosis pada tahun 2017 dengan leukemia myelogenous akut, sejenis leukemia fatal yang sulit disembuhkan. Dan mereka sekarang menerima perawatan medis di ruangan yang sama di Rumah Sakit Pusat Aerospace di Beijing.

Anak-anak ini telah menjalani beberapa putaran kemoterapi, yang gagal meredakan gejala mereka. Mereka menunggu transplantasi sumsum tulang. Pernikahan, tanpa pertukaran cincin atau perjamuan, melambangkan keinginan orang tua.

Penyelenggara upacara pernikahan, Han Yuqi, seorang sukarelawan yang fokus membantu anak-anak dengan penyakit serius, mengatakan bahwa relawan menawarkan tempat, dekorasi dan gaun untuk memenuhi impian mereka.

"Dengan mengadakan pernikahan ini, kami ingin anak-anak kami tahu bahwa orang tua mereka tidak pernah putus asa," kata Wu Laixin, ayah pengantin pria kecil itu dikutip harianriau.co dari rakyatku.com.

"Kami berharap anak-anak dapat mengadakan upacara pernikahan mereka yang sesungguhnya suatu hari nanti."

Halaman :

Berita Lainnya

Index