VIDEO: Pelajar Kejang-kejang di Jalan Saat Rayakan Kelulusan

HARIANRIAU.CO - Sejumlah pelajar SMA, SMK dan MA merayakan kelulusan mereka dengan cara konvoi di jalanan tanpa mengenakan helm. Beberapa pelajar nekat melakukan atraksi di atas sepeda motor. Mereka meluapkan kegembiraan setelah dinyatakan lulus Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2018.

Dilaporkan pojoksatu.id, sayang, kegembiraan mereka justru berbuah peteka. Seorang pelajar jatuh dari sepeda motor di tengah jalan saat konvoi. Pelajar itu pun kejang-kejang sebelum dievakuasi oleh temannya.

Insiden itu terekam dalam video singkat yang beredar di media sosial dan Grup WhatsApp (WA), Kamis (3/5/2018).

Dalam video itu terlihat seorang pelajar SMA tergeletak di tengah jalan. Ia masih mengenakan seragam putih abu-abu. Namun bajunya sudah tercoret-coret dengan pilox.

Video itu diambil dari dalam mobil yang berhenti di tengah jalan lantaran di depannya tergelatak seorang pelajar dengan kondisi kejang-kejang. Setelah beberapa saat, teman-teman korban datang menolong dan mengevakuasi ke tepi jalan.

Video tersebut diunggah di akun Instagram @ndorobeii. Di keterangan video, ia menyebut insiden itu terjadi akibat konvoi bergaya di atas motor seperti main surfing.

“Kejadian nya di jln raya bangli-kintamani, akibat ugal ugalan naik diatas motor kyk main surfing, semoga temen temen yang lain tidak ugal ugalan nggih, jaga keselamatan,” tulisnya.

Berikut video pelajar kejang-kejang di jalan akibat jatuh dari sepeda motor:

Berita Lainnya

View All