Bupati Inhil Sebut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tak Terputus Sejak Masuk Rabiul Awal

Bupati Inhil Sebut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tak Terputus Sejak Masuk Rabiul Awal

HARIANRIAU.CO - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan menyebut, pelaksanaan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW seakan tidak terputus, dimulai sejak masuknya bulan Rabiul Awal hingga di penghujung bulan karena semangat yang begitu tinggi.

Hal ini diungkapkan Bupati Inhil, HM Wardan saat memberikan pidato dalam gelaran Maulid Nabi Muhamnad SAW 1439 Hijriyah di Masjid Nurul Yaqin, Desa Keritang, Senin.

"Yang lebih mengagumkan lagi, sampai - sampai memasuki awal bulan yang baru. Saya masih menerima undangan untuk menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di beberapa tempat," kata Bupati.

Dalam kesempatan ini, Bupati juga mengapresiasi pihak - pihak penyelenggara kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW karena telah mendatangkan para penceramah yang andal dari berbagai daerah, baik dari Provinsi Riau bahkan yang bertaraf Nasional.

"Nah, dengan begitu transfer ilmu bagi masyarakat diperoleh dari berbagai sumber pula," tukas Bupati.

Selain itu, dari penyelenggaraan beberapa kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati mengimbau, agar masyarakat yang mengikuti dapat mengambil hikmah dan menjadi seorang sosok suri tauladan.

"Melalui Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, Saya juga mengharapkan hal tersebut dapat menjadi usaha meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT kedepannya," tutup Bupati.

Halaman :

Berita Lainnya

Index