Komisi IV DPRD Inhil Minta Pimpinan BPJS Kesehata Inhil Bersikap Bijaksana

Komisi IV DPRD Inhil Minta Pimpinan BPJS Kesehata Inhil Bersikap Bijaksana

HARIANRIAU.CO - Anggota Komisi IV DPRD Inhil H Hasmawi, mengatakan akan merekomendasikan kepada bupati Inhil agar kepala BPJS cabang Tembilahan yang baru saja menjabat itu untuk diganti dan keluar dari Kabupaten Indragiri Hilir karena tidak ada toleransi dan rasa kemanusiaan kepada masyarakat miskin.

"Saya sebagai anggota komisi IV akan merekomendasikan agar kepala BPJS untuk diganti. Seharusnya menjadi pimpinan BPJS itu harus bijaksana. Dan kita melihat sewaktu adanya Jamkesda tidak ada permasalahan bahkan tunggakan seperti saat ini, setelah adanya BPJS yang menggunakan dana APBD dan dana sharing provinsi, timbul masalah," ungkap Hasmawi dengan nada kesal.

Kekesalan Hasmawi bermula dari adanya masyarakat miskin yang ingin berobat dengan mendaftar sebagai peserta BPJS PBI yang ditanggung oleh pemerintah. Tetapi menurutnya segala aturan yang ada di BPJS terlalu berbelit sehingga menyusahkan masyarakat.

"Ada masyarakat miskin yang ingin masuk BPJS PBI, sedangkan kuota untuk BPJS PBI itu masih ada, kenapa harus dipersulit. BPJS selalu mengatakan aturan pusat lah, undang- undang lah, tetapi tidak tahu bagaimana masyarakat itu menjerit," keluhnya.

Kedepan DPRD meminta agar BPJS untuk lebih mempermudah masyarakat miskin untuk menjadi peserta BPJS PBI dengan menjunjung sisi kemanusiaan, sehingga nantinya tidak ada lagi masyarakat mengeluh dengan segala aturan yang dianggap terlalu mempersulit.


Ragil Hadiwibowo/Adv

Halaman :

Berita Lainnya

Index