Komunitas Pecinta Avanza Berharap Perubahan Pada Avanza Baru

Komunitas Pecinta Avanza Berharap Perubahan Pada Avanza Baru
Toyota Avanza Crossover. (suara.com/Insan Akbar Krisnamusi)

HARIANRIAU.CO - Komunitas pecinta Toyota Avanza yang tergabung dalam Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC), berharap segera ada perubahan pada Avanza model baru. Model Avanza baru diharapkan sudah dilengkapi dengan berbagai fitur baru yang dapat menunjang kebutuhan saat berkendara.

"Kami berharap lebih banyak fitur, terutama fitur keamanannya. Jadi, mudah-mudahan fitur teknologi Avanza baru makin banyak lagi," ujar Taufik Hidayatulloh, Ketua Umum AXIC, Jakarta, Sabtu (23/6/2018).

Namun demikian untuk urusan desain eksterior, Taufik mengaku tidak terlalu memusingkan. Karena menurutnya, Toyota pasti sudah memelajari keinginan konsumen.

"Desain pokoknya kita percaya sama Toyota, lah," kata Taufik dikuti harianriau dari laman suara.com.

Sementara itu, Bambang Bangun Wibowo selaku ketua umum komunitas Avanza-Veloz (Velozity) mengatakan, Toyota sebenarnya selalu menawarkan perubahan pada setiap model baru. "Sekarang Avanza sudah generasi ketiga, tentu kami banyak berharap akan perubahan, terutama dari segi fitur," katanya.

"Fitur jangan sampai kalah dengan brand lain. Seperti audio, kita harus bisa compatible dengan gadget jaman sekarang," kata Bambang.

Selain itu, ia juga berharap adanya fitur seperti port USB yang tersedia di setiap baris bangku. Karena fitur seperti itu sekarang sudah menjadi kebutuhan.

"Jadi, intinya fitur harus banyak diperbarui," ungkap Bambang.

Sejauh ini, PT Toyota Astra Motor (TAM) mengaku masih menggodok kehadiran Avanza generasi terbaru. Hal yang wajar bila para pecinta Avanza mengharapkan perubahan total terhadap LMPV rakitan Toyota tersebut. Pasalnya, sejauh ini Toyota hanya menghadirkan Avanza versi penyegaran tanpa adanya perubahan signifikan.

Halaman :

Berita Lainnya

Index