Kasihan! Karena Ulah Wisatawan, Kera ini Mengalami Hal ini

Kasihan! Karena Ulah Wisatawan, Kera ini Mengalami Hal ini
via brilio.net

HARIANRIAU.CO - Kera merupakan salah satu jenis hewan yang banyak ditemui di kawasan wisata. Para pengunjung biasanya akan tertarik melihat tingkah lucu kawanan kera dan bahkan tak jarang membujuk kawanan kera mendekat dengan makanan.

Namun, yang dilakukan oleh para turis di wisata ini sangat keterlaluan.

Seekor kera ditemukan mengalami obesitas karena terlalu banyak diberi makanan oleh wisatawan. Kera malang ini biasanya muncul di salah satu pasar di Bangkok Thailand.

Karena kondisinya yang penuh lemak, wisatawan kemudian menamainya Ucle Fatty. Kera ekor panjang ini memiliki bobot tubuh 15 kg atau lebih berat 2 kali lipat dari ukuran normal. Kendati demikian, kera berusia 20 tahun ini adalah seekor pemimpin kawanan.

Unce Fatty memiliki tanggung jawab besar dalam kelompoknya. Ia harus mengajari kera muda untuk berenang dan memanjat. Namun, karena kondisi tubuhnya, Ia tak lagi bisa melakukannya dengan lincah.

Melansir dari brilio.net, Uncle Fatty mulanya sangat suka makan. Oleh karena itu, pengunjung selalu memberinya banyak makanan. Naasnya, tak hanya buah saja yang diberikan. Aneka makanan seperti mie goreng, coklat dan milkshake juga dikonsumsi oleh kera ini.

via brilio.net

Sejak potret kondisinya tersebar di jejaring sosial, grup konservasi Monkey Lovers di Thailand  sudah terjun ke lokasi untuk memeriksa kondisi sang kera. Namun, para relawan menyatakan jika kondisi kera tersebut cukup sehat dan tak memiliki banyak masalah.

Kera ini tidak sakit, namun karena kondisinya, ia tetap harus mendapat pertolongan. Dia sangat menyukai makanan dan banyak pengunjung yang akhirnya terus menerus memberinya makanan,” ujar salah satu anggota tim menjelaskan.

Untuk memulihkan berat badannya, Uncle Fatty saat ini dipindahkan ke pusat penyelamatan satwa. Disini, kera malang ini harus melakoni serangkaian program diet dan mengubah pola makannya.

Halaman :

Berita Lainnya

Index