Bodi Bisa Diganti-Ganti, Mercedes Kenalkan Mobil Konsep Masa Depan

Bodi Bisa Diganti-Ganti, Mercedes Kenalkan Mobil Konsep Masa Depan
Mobil konsep Mercedes-Benz, Vision Urbanetic memiliki keunikan yakni bodi bisa diganti-ganti sesuai kebutuhan untuk mengangkut orang atau barang. (F

HARIANRIAU.CO - Pabrikan mobil Jerman, Mercedes-Benz, memperkenalkan kendaraan konsep revolusioner bernama Vision Urbanetic. Kendaraan ini dirancang untuk mengatasi tantangan perkotaan di masa depan dan menawarkan solusi inovatif.

Dikutip dari situs resmi Mercedes-Benz, Kamis (13/9/2018), mobil ini menggunakan konsep swakemudi bertenaga listrik. Vision Urbanetic memiliki keunikan yakni bodi mobil bisa diganti-ganti sesuai kebutuhan untuk mengangkut orang atau barang.

Dari sisi interior, karena mobil ini tidak dikemudikan, maka ruang kabinnya jauh lebih luas. Keberadaan setir, pedal dan dasbor adalah hal-hal yang hanya ditemukan pada kendaraan masa lalu.

Ruang kosong pada bagian depan, dialihkan untuk menambah jumlah penumpang atau volume barang. Vision Urbanetic bisa menampung hingga 12 penumpang dan jika digunakan untuk barang, bisa menampung hingga 10 palet EPAL.

Mobil Konsep Mercedes
Tak hanya itu, konsep mobil ini juga menggabungkan teknologi lain yang bisa menganalisa pasokan dan permintaan dalam area tertentu secara real time. Hasilnya, rute bisa direncanakan lebih fleksibel dan efisien berdasarkan kebutuhan.  

Selain itu, beberapa fitur yang tersemat dalam mobil ini, berfungsi mengoptimalkan proses dan membantu mempersingkat waktu tunggu dan pengiriman, serta menghindari kemacetan lalu lintas.

Kendaraan ini menggunakan beberapa kamera dan sistem sensor untuk mengamati keadaan sekitar secara keseluruhan. Teknologi ini menggunakan layar berformat besar pada bagian depan mobil untuk menginformasikan berbagai hal, seperti pejalan kaki yang akan menyebarang.

Mengenai sumber tenaga, karena ini mobil masa depan, pastinya menggunakan tenaga full electric. Namun, tidak ada informasi mengenai mesin serta performa yang dihasilkan dari Vision Urbanetic tersebut. (Inews)

Halaman :

Berita Lainnya

Index