Meleset... Misnayanti, Calon Istri Anak Kades Ternyata Diculik Pak Imam

Meleset... Misnayanti, Calon Istri Anak Kades Ternyata Diculik Pak Imam
Misnayanti

HARIANRIAU.CO - Pihak Kepolisian Sektor Tanete Riattang merilis pelaku yang diduga menculik dan membawa kabur calon pengantin Misnayanti (21), Rabu 26 September 2018, kemarin. Mahasiswa semester tujuh dari Kampus IAIN Bone diduga dibawa kabur mantan pacar sendiri menggunakan mobil ke Kota Makassar.

Pelaku bernama Ismail (25) diketahui merupakan imam dusun di Desa Watu, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Kepala Kepolisian Sektor Tanete Riattang, Kompol Andi Asdar menuturkan pelaku awalnya mendatangi korban di sekitar kampus IAIN Bone, kemudian memaksa naik ke mobil yang sudah dipersiapkan.

“Korban dipaksa dengan cara ditarik tangannya naik ke mobil. Di atas mobil pelaku merampas ponsel korban kemudian dibuka, dinonaktifkan,” katanya dilansir dari laman pojoksatu.id.

Semalam di Makassar pelaku bersama korban kembali ke Bone kemudian menyerahkan diri ke Mapolsek Tanete Riattang.

“Langsung diamankan di polsek untuk proses penyidik. Yang bersangkutan dikenakan pasal 332 ayat 2e KUHP tentang membawa lari perempuan secara paksa disertai kekerasan,” tambahnya.

Foto frewedding Misnayanti dan Ikshan Hamzah. (FB Sahira Airha)

Misnayanti memegang uang panaik Rp 100 juta.

Sebelumnya diberitakan, mahasiswi IAIN Bone, Misnayanti (21) diduga menjadi korban penculikan di kawasan kampusnya pada Senin 24 September 2018.

Padahal, gadis yang akrab disapa Misna itu akan segera melangsungkan pesta pernikahan. Misna akan menikah dengan anak kepala desa pada pertengahan Oktober 2018.

Orang tua korban, Hj Subaeda telah mendatangi pihak kampus guna menyampaikan perihal hilangnya anak gadis tersebut.

“Ada percakapan antara korban dengan orang tuanya melalui aplikasi WhatsApp. Dalam percakapan itu Misna meminta tolong,” kata tetangga korban, Irham.

Foto frewedding Misnayanti dan Ikshan Hamzah. (FB Sahira Airha)

Foto frewedding Misnayanti dan Ikshan Hamzah. (FB Sahira Airha)

Hingga saat ini pihak keluarga bersama dengan beberapa rekan korban masih terus melakukan pencarian. “Sementara pencarian ini,” tambahnya.

Misnawati merupakan warga Desa Labotto, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone, Sulsel.

Dia diketahui tercatat sebagai mahasiswa prodi Ekonomi Bisnis, Fakultas Syariah dan sudah menginjak sementer tujuh.

Halaman :

Berita Lainnya

Index