HARIANRIAU.CO - Seorang wanita cantik berinisial NR dilaporkan oleh suaminya sendiri ke Polda Metro Jaya. Wanita tersebut dilaporkan atas tuduhan melakukan aksi pornografi di jejaring sosial Twitter. Sejumlah foto syur tersebut dijadikan Hariadi (pelapor) untuk jadi barang bukti.
Hariadi menjelaskan, dalam media sosialnya itu sang istri terlihat tengah memajang foto yang terlihat payudara dengan tulisan ‘Ada Yang Mau Ajak Shopping, Hayuuuk!’
“Yang saya artikan sebagai tindakan jual diri," ujar Hariadi di Jakarta, Selasa 9 Oktober 2018 dilansir viva.co.id.
Dia menjelaskan dengan alasan tersebut dia langsung melaporkan istrinya ke Polda dengan tuduhan melanggar Undang-undang ITE tentang Pornografi.
Pria yang juga berprofesi sebagai pengacara ini telah resmi mengajukan laporan ke Polda Metro Jaya dengan nomor LP/4642/IX/2018/PMJ/Dit Reskrimsus yang tercatat pada tanggal 3 September 2018.
Tak sampai di situ, Hariadi mengaku jika istrinya juga membobol data pribadinya di sebuah bank swasta agar bisa menarik sejumlah uang jutaan rupiah tanpa izin dirinya.
"Atas dasar hal tersebut, saya melaporkan kasus ini ke Polda Metro Jaya tentang pornografi dan pembocoran rahasia nasabah bank," ujar Hariadi.
Penyidik juga sudah meminta keterangan NR. Namun saat ditanya soal kasus ini, dia ogah berkomentar. Dengan didampingi tim pengacara, wanita mantan karyawan bank swasta ini langsung keluar gedung Dit Krimsus sembari terus berjalan, hanya tim pengacaranya saja yang memberikan komentar terkait kasus tersebut.
"Kami belum bersedia memberikan keterangan apapun, (kasusnya) masih proses," kata Toni Panjaitan selaku pengacara NR saat dimintai keterangan
- Hukrim
- Nasional
Istri Pasang Foto Syur di Medsos dengan Tulisan 'Ada Yang Mau Ajak Shopping, Hayuuuk!’, Suami Lapor Polisi
Redaksi
Rabu, 10 Oktober 2018 - 06:52:07 WIB
Ilustrasi/Int
Pilihan Redaksi
IndexDesa Kuala Patah Parang Genjot Pembangunan Infrastruktur
Edy Indra Kesuma: Saatnya Bersama Membangun Daerah
Kejutan di Detik Terakhir: PAN Dukung Ferryandi-Dani M Nursalam di Pilkada Inhil
Ferryandi Optimis Terjalin Koalisi Golkar Bersama PKS
Dari Madinah, HM Wardan Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Indra Muchlis Adnan
Indra Muchlis Adnan akan Dimakamkan di Komplek Pendidikan Jalan Trimas
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Hukrim
Kapolres Siak Hadiahkan Bibit Pohon untuk Personel yang Berulang Tahun, Wujud Kepedulian Lingkungan
Senin, 19 Januari 2026 - 21:27:44 Wib Hukrim
Sanggar Sri Gemilang Tembilahan Tampil Mendunia, Raih Penghargaan di Mega Wedding & Lifestyle 2026
Kamis, 15 Januari 2026 - 00:24:32 Wib Hukrim
Polres Indragiri Hilir Gelar Pemusnahan Barang Bukti Sabu Seberat 19 Kg
Sabtu, 22 November 2025 - 13:28:25 Wib Hukrim
Diduga Selalu Menyebarkan Berita Hoax Dan Selalu Melakukan Pemerasan, Akhirnya LSM Petir Di Bekukan / Di Blokir Oleh Dirjend AHU
Kamis, 13 November 2025 - 17:23:31 Wib Hukrim

