Bupati Rohil Serahkan Bantuan Kepada Korban Musibah Kebakaran

Bupati Rohil Serahkan Bantuan Kepada Korban Musibah Kebakaran
Bupati Rohil saat menyerahkan bantuan secara simbolis kepada korban musibah kebakaran/Syoffyan Rambah

HARIANRIAU.CO, INDRAGIRI HILIR - Bupati Rokan Hilir (Rohil), H Suyatno memberikan bantuan kepada korban musibah kebakaran yang terjadi pada Jumat (22/7/2016) yang meludeskan 12 unit rumah milik warga.

Suyatno mengatakan bahwa 2 unit mobil damkar tidak begitu maksimal dan juga mobil damkar juga telah uzur.

Pada tahun 2016 ini, Suyatno menuturkan bahwa Kabupaten Rohil akan mendapatkanbantuan dari Provinsi Riau dan hingga saat ini masih tahap lelang.

"Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar siaga bahaya kebakaran diantaranya sebelum tidur atau meninggalkan rumah pastikan peralatan elektonik dan kompor dalam keadaan aman terhindar dari kebakaran," bupati mengingatkan, Senin (25/7/2016) saat menyerahkan bantuan secara simbolis di Aula TK Pembina.


        
Bupati mengingatkan lagi bahan-bahan mudah terbakar seperti tabung gas dan bahan berbahaya lainnya agar diletakkan pada tempat yang aman.

"Kemudian bagi korban adminitarsi kebakaran seperti KK, KTP Akte Kelahiran dan adminitrasi lain kita minta camat dan kelurahan setempat untuk segera mendata korban musibah kebakaran tersebut." Pungkasnya.

Bupati menyerahkan bantuan berupa beras, minyak goreng, susu, mie instan, peralatan dapur serta pakai sekolah dan lainnya.


Reporter : Syoffyan Rambah
Editor : Ragil Hadiwibowo

Halaman :

#Kebakaran

Index

Berita Lainnya

Index