Festival Pantai Rupat Diharapakan Jadi Agenda Paket Tur Wisata di Riau

Festival Pantai Rupat Diharapakan Jadi Agenda Paket Tur Wisata di Riau

HARIANRIAU.CO - Festival Pantai Rupat yang sudah berlangsung tahun kelima, diharapkan menjadi atau masuk dalam agenda paket tur wisata di Provinsi Riau. Tujuannya tidak lain agar kunjungan wisatawan semakin meningkat setiap tahunnya.

''Mari kita bersama-bersama menyusun agenda Festival Pantai Rupat ini jadi paket tur wisata yang nantinya akan dijual oleh biro perjalanan. Untuk itu Pemprov Riau bersama Pemkab Bengkalis akan duduk membahas masalah ini,'' ujar Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Fahmirizal ketika memberi sambutan pada acara Festival Pantai Rupat di Desa Teluk Rhu, Sabtu (13/10/2018).

Dipaparkan Fahmi, Festival Pantai Rupat memiliki nilai sangat strategis baik bagi Bengkalis maupun Riau. Ini sesuai dengan visi ingin menjadikan Pulau Rupat sebagai destinasi wisata di Provinsi Riau.

Fahmi juga berharap Festival Pantai Rupat ini bisa memberikan kontribusi positif bagi masyarakat tempatan. Apalagi Pulau Rupat ini merupakan satu-satunya di Riau yang masuk dalam kawasan strategis pengembangan pariwisata nasional.

''Tentunya ini perlu perhatian semua pihak, baik kabupaten, provinsi maupun pusat dalam memberikan dukungan terhadap pengembangan pembangunan pariwisata di Pulau Rupat ini,'' harapnya.

Jika pembangunan sektor pariwisata di Pulau Rupat terwujud, maka kemandirian dan pertumbuhan ekonomi masyarakat otomatis akan terbangun dengan sendirinya. (mcr)

Halaman :

Berita Lainnya

Index