Sebelum Meninggal, Tubuh Pretty Asmara Sampai Begini

Sebelum Meninggal, Tubuh Pretty Asmara Sampai Begini
Pretty Asmara dijenguk temannya di rumah sakit (Foto:Istimewa)

HARIANRIAU.CO - Pemain sinetron Pretty Asmara telah pergi untuk selama-lamanya. Ia meninggal dunia pada Minggu (4/11) sekitar pukul 06.00 WIB di suatu rumah sakit di kawasan Jakarta Timur.

Menurut informasi yang didapat dari kuasa hukum Pretty, Sahrul Romadana, kondisi berat badan pemain sinetron 'Saras 008' itu menurun dibandingkan sebelum menjalankan hukuman atas kasus narkotika.

"Info dari sahabatnya, sakit Kak Pretty belum diketahui. Cuma badannya turun drastis," ujar Sahrul saat dihubungi Minggu (4/11) dikutip harianriau dari laman kumparan.com.

Sebelumnya, sempat menemui di rumah sakit yang tak jauh dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Saat membesuknya, perempuan bertubuh tambun itu mengaku bahwa ada masalah pada lambungnya.

Pretty AsmaraPretty Asmara. (Foto:Cornelius Bintang/kumparan)

Meski demikian, ia tetap mampu tersenyum. Wajahnya tak menyiratkan kesedihan sedikit pun. Hanya suaranya saja yang terdengar lirih.

Pretty Asmara mengaku telah diinapkan di rumah sakit sejak Senin (10/9) lalu. Berdasarkan diagnosis sementara, ia dinyatakan terkena penyakit lambung.

"Ada semacam gangguan di lambung," ucap pemain film 'Kejarlah Jodoh Kau Kutangkap' ini, pada Jumat (14/9) lalu.

Saat ditemui, perempuan berusia 41 tahun ini enggan banyak bicara. Ia juga tak bersedia kala kondisinya hendak diabadikan untuk kemudian diberitakan.

"Kalau ambil foto, untuk koleksi pribadi saja, ya, jangan dipublikasikan. Saya tidak mau untuk dieskpos dulu, tapi kayaknya beberapa waktu yang lalu ada anak-anak yang membagikan kondisi saya saat ini melalui Instagram. Saya enggak mau diberitakan karena malah menambah beban pikiran saya," tutur Pretty.

Roro Fitria dan Pretty AsmaraRoro Fitria dan Pretty Asmara (Foto:Aria Pradana/kumparan, Dok. Istimewa)

Sementara itu, perubahan kondisi tubuh Pretty yang mengurus juga sempat diutarakan teman satu rutannya, Roro Fitria. Menurut Roro, kesehatan Pretty kala itu belum stabil.

"Kak Pretty masih dalam kondisi kurang baik ya, masih sakit, lebih kurus. Mudah-mudahan ya bisa segera sembuh," kata Roro, ketika ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (2/10) lalu.

Kondisi tubuh Pretty menurun setelah dirinya harus terlibat pada kasus penyalahgunaan narkotika. Ia ditangkap satuan narkoba Polda Metro Jaya pada 18 Juli 2017 di sebuah hotel di kawasan Ancol, Jakarta Utara.

Pretty AsmaraPretty Asmara (Foto:Andre Josua Deneam Simanjuntak/kumparan)

Saat penangkapan, ditemukan barang bukti berupa sabu-sabu seberat 2,04 gram dan alat isapnya, 23 butir pil ekstasi, dan 38 butir pil H5 atau Happy Five, serta uang tunai sebanyak Rp 25 juta.

Kemudian Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memutuskan vonis 6 tahun kepada artis Pretty Asmara atas kasus penyalahgunaan narkoba pada Maret 2018.

Lalu, Pengadilan Tinggi Jakarta menambah hukuman kepada Pretty Asmara menjadi 8 tahun kurungan penjara, pada Mei 2018. Penambahan hukuman tersebut dilakukan atas pengajuan banding dari pihak Jaksa Penuntut Umum ke Pengadilan Tinggi, pada Maret 2018.

Halaman :

Berita Lainnya

Index