Beredarnya Serum Palsu, Polresta Pekanbaru Tangkap Penjual

Beredarnya Serum Palsu,  Polresta Pekanbaru Tangkap Penjual

HARIANRIAU.CO, JAKARTA - Kepolisian Sektor (Polsek) Rumbai Pesisir berhasil mengungkap peredaran serum palsu di Pekanbaru, Kamis (28/7) sore. Pengungkapan yang berawal dari hasil tes lab BPPOM jika adanya temuan serum palsu langsung di respon dengan cepat. Selain mendapatkan barang bukti 200 Ampul serum palsu, dua orang terduga pelaku juga diamankan.

"Ini menyangkut nyawa manusia, hingga lobang semut mereka bersembunyi pasti kita kejar," ucapan inilah yang keluar dari mulut Kombes Pol Tonny Hermawan ketika melakukan ekspose di halaman Polresta Pekanbaru, Rabu (3/8) siang terkait diamankannya 200 Ampul serum palsu oleh pihaknya.

Geram jika adanya jaringan serum palsu beredar diwilayah hukumnya, Kapolresta langsung memerintahkan seluruh jajarannya melakukan penggrebekan dan pemeriksaan disetiap apotik.

"Mulai hari ini kita telah melakukan penyelidikan dan penggrebekan terhadap beberapa apotik. Jika terbukti maka akan kita jerat dengan hukuman seberat mungkin," tegas Kapolresta.

 

Sumber : faktariau

Halaman :

Berita Lainnya

Index