Avanza Model Lama Diskon Gede-gedean

Avanza Model Lama Diskon Gede-gedean
Avanza Transmover. Ilustrasi

HARIANRIAU.CO - Toyota akan merilis Avanza terbaru dalam waktu dekat. Mobil sejuta umat tersebut mengalami sejumlah ubahan, paling banyak bagian eksterior hadap depan.

Wajah Avanza terbaru nampak lebih modern berkat lampu utama yang sipit seperti mobil zaman sekarang. Sementara dari sisi interior, berdasarkan foto-foto yang tersebar di jagat maya, ubahan paling mencolok ada di pengaturan AC yang kini sudah digital.

Dikutip harianriau.co dari laman viva.co.id, meski belum tersedia di diler namun keran pemesanan sudah dibuka. Tapi bagi yang tidak ingin inden, bisa melirik model lawasnya. Sebab, beberapa diler Toyota memberikan diskon besar-besaran untuk Avanza model lama.

Menurut penelusuran VIVA ke beberapa diler Toyota di kawasan Jakarta, potongan harga yang diberikan mencapai puluhan juta. Seperti yang disampaikan salah satu sales counter diler Auto200 di Jakarta Barat yang enggan disebutkan namanya.

“Adanya tinggal tipe 1.3 E manual warna merah, G matik warna hitam, G manual warna putih, silver dan grey masing-masing satu unit. Semuanya diskon Rp30 juta, memang sudah tidak lengkap, karena habiskan stok saja,” ujarnya, Jumat 4 Januari 2019.

Hal senada juga disampaikan salah satu tenaga penjual diler Toyota di tempat berbeda. Dia mengatakan, rabat yang diberikan untuk Avanza model lama Rp30 juta, dan ketersediaan unitnya hanya sisa Veloz 1.5 dan tidak bisa memilih warna.

Berikut daftar harganya:

Avanza 1.3 E MT: Rp191,1 juta

Avanza 1.3 E AT: Rp202,3 juta

Avanza 1.3 G MT: Rp208,95 juta

Avanza 1.3 G AT: Rp219,65 juta

Avanza 1.5 G MT: Rp221,25 juta

Veloz 1.3 MT: Rp215,65 juta

Veloz 1.3 AT: Rp227,45 juta

Veloz 1.5 MT: Rp227,65 juta

Veloz 1.5 AT: Rp239,45 juta.

Halaman :

Berita Lainnya

Index