Kampung di Kabupaten Siak Telah Dialiri Listrik 100%

Kampung di Kabupaten Siak Telah Dialiri Listrik 100%

HARIANRIAU.CO - Hal ini ditandai dengan diadakannya acara Peresmian 100% Desa Berlistrik yang digelar di Kampung Muara Kelantan, Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Kamis (31/1/19).

Diawali pada tahun 2019 ini, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau kembali memberikan sumbangsih besar kepada Provinsi Riau karena telah melistriki seluruh desa yang berada di Kabupaten Siak.

Adapun peresmian ini dihadiri oleh Bupati Siak Syamsuar beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kabupaten Siak dan General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau, M. Irwansyah Putra.

Dalam sambutannya, General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau Irwansyah menjelaskan terdapat 4 desa yang telah selesai kita bangun sehingga Kabupaten Siak 100% Kampung/Desa Berlistrik PLN.

“Ada 4 Desa terakhir yang belum berlistrik dan kini telah kami aliri listrik yaitu Desa Tasik Betung, Desa Rantau Bertuah, Desa Teluk Lancang dan Desa Teluk Lanus”, kata Irwansyah.

Lebih lanjut ia mengungkapkan, pihaknya telah mengeluarkan dana yang besar demi tercapainya 100% Desa berlistrik Kabupaten Siak. 

“Pembangunan infastruktur kelistrikan pada 4 desa terakhir ini telah menghabiskan dana lebih dari Rp 19 miliar”, ungkap Irwansyah.

Infastruktur kelistrikan yang dibangun pada desa tersebut diantaranya Jaringan Tegangan Menengah (JTM) dengan total lebih dari 35,7 KMS, Jaringan Tegangan Rendah (JTR) lebih dari 19,3 KMS dengan total kesulurahan daya Gardu Distribusi lebih dari 720 kVA.

Pada tahun 2011 yang lalu, Kabupaten Siak Rasio Desa berlistrik hanya 33%. Tapi pada saat ini 2019, Irwansyah mengungkapkan bahwa pihaknya telah berhasil 100% melistriki desa-desa di Kabupaten Siak.

Seluruh infastruktur kelistrikan ini dibangun demi meningkatkan kesejahteraan dan taraf ekonomi masyarakat tentunya, karena dengan ada listrik maka roda ekonomi pada suatu daerah pun ikut mengeliat dan tumbuh dengan seiring bergeraknya waktu.

Irwansyah juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dan bekerja bersama kami guna mewujudkan 100% Kampung/Desa Berlistrik di Kabupaten Siak.

“Terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Siak, Forkompimda dan masyarakat yang telah mendukung pembangunan infastruktur kelistrikan, karena dengan adanya sinergi inilah maka pembangunan ini terselesaikan”, tutup Irwansyah.

Harapannya dari hadirnya listrik di kampung-kampung dapat dimanfaatkan dengan baik guna menunjang kebutuhan sehari-hari masyarakat dan baik juga kualitas pendidikan anak-anak lebih maju.

Pada akhir acara Bupati Siak Syamsuar bersama PLN memberikan bantuan 100 paket sembako sebesar Rp 15.000.000 bagi masyarakat kurang mampu. (MCR)

Halaman :

Berita Lainnya

Index