Harga TBS Sawit Turun Tipis

Harga TBS Sawit Turun Tipis

HARIANRIAU.CO - Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit kembali mengalami fluktuatif. Kali ini hntuk periode 13 - 19 Februari mengalami penurunan, sehingga harga TBS periode saat ini menjadi Rp 1.575,12/Kg.   

Kondisi ini diharapkan tidak berlangsung lama, sehingga tidak memberatkan petani kelapa sawit di Provinsi Riau. Kepala dinas tanaman pangan hortikultura dan perkebunan Riau Ferry Hc mengatakan, penurunan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal.   

“Memang ada penurunan tipis. Dimana untuk faktor internal, penurunan harga TBS disebabkan adanya beberapa perusahaan sumber data yang mengalami penurunan harga jual. Begitu juga falktor pada harga kernel yang seluruhnya mengalami penurunan cukup besar,” paparnya.   

Sementara untuk faktor eksternal penurunan harga TBS dipengaruhi karena harga minyak kedelai yang merupakan produk substitusi minyak sawit amblas, sehingga harga CPO ikut turun. Selain itu pergerakan harga CPO juga terdampak dari melemahnya harga minyak bumi, hal ini berpengaruh karena CPO merupakan salah satu bahan baku produksi biodisel yang merupakan tandingan dari solar olahan minyak bumi.   

Untuk penetapan  harga TBS kelapa sawit Provinsi Riau umur 3th Rp 1.166,44, umur 4th Rp 1.261,65, umur 5th (mRp 1.376,91 dan umur 6th Rp 1.409,70. Kemudian untuk umur 7th Rp 1.464,58, umur 8th Rp 1.504,75, umur 9th Rp 1.539,55 dan umur 10th-20th Rp 1.575,12. (MCR)

Halaman :

Berita Lainnya

Index